/data/photo/2018/05/12/3682646420.jpeg)
BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung berhasil mengalahkan Persipura Jayapura dengan skor 2-0 pada laga pekan ke-8 Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (12/5/2018) malam.
Dua gol kemenangan Persib dicetak oleh duet striker asingnya yakni, Ezechiel N'Douasel pada menit ke-28 dan Jonathan Bauman (53').
Raihan tiga poin ini membuat Persib naik ke peringkat ketujuh dengan koleksi 11 poin dan masih menyimpan satu laga.
Kekalahan ini membuat Persipura terancam kehilangan posisi puncak, andai Madura United dan PSM Makassar berhasil mengalahkan lawannya pada pekan ini.
Baca juga: Sriwijaya FC Vs Bhayangkara FC - Satu Gol Dianulir Warnai Kemenangan Laskar Wong Kito
Tampil di hadapan pendukungnya sendiri, Persib Bandung tampil menekan sejak menit awal pertandingan.
Namun, ribuan bobotoh yang hadir di stadion harus menunggu sampai menit ke-28 untuk melihat tim kesayangannya mencetak gol.
Striker asing Persib, Ezechiel N'Douasel berhasil mencetak gol melalui tendangan 12 pas. penalti ini didapat Persib akibat pelanggaran Yohanis Tjoe kepada N'Douasel di kotak terlarang.
???? GOL! @persib.
(P) Ezechiel Ndouasel ?????????#PRSBvJYPA pic.twitter.com/r7HpyPWvQA
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) May 12, 2018
Skor 1-0 untuk keunggulan Persib bertahan hingga turun minum. Pada babak kedua, kedua tim bermain lebih terbuka untuk bisa mencetak gol.
Pada menit ke-53, Persipura hampir menyamakan kedudukan andai tendangan Boaz Salossa dari luar kotak penalti tidak melebar.
Pada menit ke-65, Persib berhasil menggandakan keunggulan lewat sepakan mendatar kaki kiri Jonathan Bauman memanfaatkan kemelut di muka gawang Dede Sulaiman.
???? GOL! @persib.
Memanfaatkan kemelut di kotak penalti Persipura Jayapura, Jonatan Bauman mencetak gol terukur melalui kaki kiri.#PRSBvJYPA pic.twitter.com/dNBCL79T7Q
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) May 12, 2018
Pada pertandingan lain, tuan rumah Barito Putera berhasil mengalahkan PSIS Semarang 3-1 di Stadion 17 Mei Banjarmasin.
Tiga gol Barito dicetak oleh Samsul Arif (9', 47'), bunuh diri Petar Planic (53') dan Rizky Pora pada masa injury time . Sementara satu gol PSIS dicetak oleh Ibrahim Conteh pada menit ke-61.
Dengan hasil ini, maka Barito Putera untuk sementara naik ke peringkat keempat klasemen dengan koleksi 13 poin. Sementara itu, PSIS turun satu peringkat ke posisi 17 dengan raihan 8 angka.
Kalo berita nya ga lengkap buka link disamping buat lihat berita lengkap nya https://bola.kompas.com/read/2018/05/12/20430198/hasil-liga-1-persib-kalahkan-persipura-barito-putera-atasi-psis
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hasil Liga 1, Persib Kalahkan Persipura, Barito Putera Atasi PSIS"
Post a Comment