Search

Pengeluaran Peserta dan Pengunjung Asian Games Bisa Capai Rp 3,6 T

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro memperkirakan dampak langsung pengeluaran peserta dan pengunjung Asian Games 2018 akan mencapai Rp 3,6 triliun. Proyeksinya 45 negara di Asian Games akan mengirim 10 ribu atlet dan 5 ribu officials.

Bambang pun memprediksi Asian Games 2018 akan menarik 2 juta penonton dan 200 ribu orang di antaranya adalah penonton internasional. Selain itu, 13 ribu sukarelawan dan sekitar 7 ribu media, baik lokal maupun internasional, juga akan berpartisipasi dalam pesta olahraga terbesar di benua Asia itu. 

"Pengeluaran sebesar Rp 2,5 triliun akan terjadi di Jakarta dengan konsentrasi penyebaran peserta dan pengunjung sebanyak 70 persen. Sedangkan Rp 1,1 triliun di Palembang dengan konsentrasi penyebaran peserta dan pengunjung sebanyak 30 persen," kata Menteri Bambang, di Jakarta, Minggu (13/5/2018).

Sementara itu, 88 persen pengeluaran berasal dari penonton dan wisatawan Asian Games 2018. Diikuti 4,67 persen pengeluaran oleh atlet, dan 3,96 persen pengeluaran awak media, sebanyak 2,34 persen pengeluaran berasal dari officials, dan 0,77 persen pengeluaran sukarelawan.

"Akomodasi diperkirakan menjadi komponen pengeluaran terbesar yang mencapai Rp 1,3 triliun, sementara komponen pengeluaran terbesar kedua adalah transportasi sebesar Rp 640 miliar, makanan dan minuman sebesar Rp 628 miliar, pengeluaran belanja mencapai Rp 560 miliar, dan pengeluaran hiburan sebanyak Rp 280 miliar," jelas Bambang.

Bappenas saat ini sedang melakukan perhitungan untuk dampak tidak langsung, yang akan selesai dalam waktu dekat sebelum acara Asian Games 2018 dilaksanakan.

"Kalau hitungan dampak tidak langsung ini sudah selesai, Bappenas dapat memperkirakan berapa sumbangan Asian Games 2018 terhadap pertumbuhan ekonomi, berapa sumbangannya terhadap lapangan kerja, serta berapa peningkatan pendapatan masyarakat yang akan tercipta," kata Mantan Menteri Keuangan itu. 

Reporter : Yayu Agustini Rahayu Achmud

Sumber : Merdeka.com

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3523691/pengeluaran-peserta-dan-pengunjung-asian-games-bisa-capai-rp-36-t

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pengeluaran Peserta dan Pengunjung Asian Games Bisa Capai Rp 3,6 T"

Post a Comment

Powered by Blogger.