:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/1059981/original/017735600_1447904842-bernard_bornrich.jpg)
Sebelumnya, Bernard Arnault, CEO Louis Vuitton kini masuk lima besar jajaran orang terkaya di dunia. Hal itu berdasarkan indeks Bloomberg Billionaire. Ia berada di peringkat keempat dalam daftar orang terkaya di dunia.
Berdasarkan data indeks Bloomberg Billionaire, kekayaan Arnault mencapai USD 73,8 miliar atau sekitar Rp 1.015 triliun (asumsi kurs Rp 13.761 per dolar Amerika Serikat ) pada 11 April 2018. Kekayaan Arnault naik sekitar USD 2,8 miliar.
Bahkan dia mencatatkan kenaikan kekayaan terbesar dalam satu hari.Total kekayaan Arnault tersebut masih di bawah Jeff Bezos, pendiri Amazon. Jeff Bezos masih menduduki peringkat pertama orang terkaya di dunia dengan kekayaan USD 120 miliar atau sekitar Rp 1.651 triliun. Disusul Bill Gates dengan kekayaan USD 91 miliar atau sekitar Rp 1.252 triliun.
Kemudian Warren Buffett di posisi ketiga dari daftar orang terkaya di dunia dengan kekayaan USD 84,8 miliar atau sekitar Rp 1.167 triliun.Arnault mampu geser posisi pendiri Zara yaitu Amancio Ortega yang kini berada di peringkat ke-5 orang terkaya di dunia. Kekayaan Ortega mencapai USD 69,6 miliar atau sekitar Rp 957,82 triliun.
Kemudian disusul Carlos Slim dengan kekayaan USD 67,9 miliar atau sekitar Rp 934,37 triliun. Selain itu Arnault juga mampu menggeser posisi pendiri Facebook Mark Zuckerberg. Total kekayaan Zuckerberg USD 67 miliar atau sekitar Rp 921,96 triliun.
Mengutip laman highsnobiety, Jumat (12/4/2018), dengan jabat posisi sebagai CEO LVMH, Arnault mengawasi 70 merek barang mewah termasuk Louis Vuitton, Givenchy, Celine dan Dior.Pada 2017, perusahaan bermarkas di Paris ini mencatatkan rekor penjualan 42,6 miliar euro. Angka penjualan Louis Vuitton itu naik 13 persen dari posisi 2016.
Permintaan meningkat di wilayah timur diperkirakan membantu kinerja keuangan LVMH. Selain itu, didukung penguatan euro terhadap dolar Amerika Serikat dan pound sterling. Perseroan juga mampu membuat langkah besar dengan merambah digital. Tahun lalu, perseroan meluncurkan platform belanja barang mewah 24 Sevres.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Tips hemat dan bijak menggunakan uang ala miliarder
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Orang Terkaya di Dunia Ini Menyesal Jual Saham Apple"
Post a Comment