{{ message }}
{{ dataSource.message }}
PBB Keluarkan Resolusi Kutuk Israel
Senin, 18 Juni 2018 - 12:56:27 PM | 108 | Politik
INILAMPUNG.COM - Perserikatan Bangsa-Bangsa meloloskan resolusi mengutuk kreas penggunaan kekuatan berlebihan, tidak proporsional, dan tidak pandang bulu yang dilakukan Israel terhadap warga Palestina di Jalur Gaza.
Puluhan orang telah tewas dan ribuan orang terluka ketika pasukan Israel membalas dengan tembakan peluru tajam langsung ke para pengunjuk rasa di dekat pagar perbatasan. Padahal, pengunjukrasa tidak bersenjata, hanya membawa ban dibakar dan sejenis petasan yang diterbangkan di layang-layang.
Dinukil dari Independent, Senin (18/6/2018), dengan suara 120 hingga 8, PBB menyetujui resolusi mengutuk penggunaan amunisi hidup terhadap pengunjuk rasa sipil, termasuk anak-anak, serta personel medis dan wartawan. PBB juga menggarisbawahi keprihatinan besar hilangnya nyawa tak berdosa.
Langkah itu juga menyerukan terciptanya sebuah mekanisme untuk memastikan perlindungan penduduk sipil Palestina. Dan mendesak Israel mencabut blokade ekonominya di daerah tersebut.
Menghadapi kritik internasional seperti itu, Amerika Serikat dan Israel menuduh pengkritik mengabaikan peran Hamas yang menghasut kekerasan dengan menembakkan roket ke Israel dan mendorong demonstran ke perbatasan.
PBB menolak amandemen yang ditulis Amerika menyalahkan Hamas, resolusi akhir tidak menyebutkan kelompok teroris seperti dituduhkan AS.
Dalam sebuah pernyataan setelah pemungutan suara, duta besar Amerika untuk PBB Nikki Haley merilis pernyataan mengecam PBB karena kekerasan Gaza baru-baru ini semua kesalahan Israel.
"Tidak mengherankan bahwa tidak ada yang menganggap PBB serius sebagai kekuatan untuk perdamaian Timur Tengah," kata Haley. (aja)
BERITA LAINNYA
Terpopuler
Bagikan Berita Ini
0 Response to "PBB Keluarkan Resolusi Kutuk Israel"
Post a Comment