Search

7 Spot Unik di Stadion Piala Dunia 2018, Ada Patung di Belakang Gawang

#WorldCup2018 Ada juga tribun di luar arena..

Jelang perempat final, Piala Dunia 2018 Rusia makin seru dengan sederet kejutan gak terduga dari lapangan hijau. Sebanyak 12 stadion lokasi pertandingan telah menampung keriuhan para suporter. Tinggal beberapa tempat saja yang masih akan digunakan hingga pertandingan final nanti.

Tahukah kamu, 7 dari 12 stadion tersebut menyimpan spot unik yang menarik bagi pengunjung lho. Mulai dari patung di belakang gawang, hingga atap berbentuk kubah kaca. Ada di stadion mana saja sih?

1. Patung Stratostin bersaudara di belakang gawang Spartak Stadium

7 Spot Unik di Stadion Piala Dunia 2018, Ada Patung di Belakang Gawangmoscovery.com

Spartak Stadium yang berlokasi di kota Moskow adalah markas baru bagi klub sepak bola Spartak. Prestasinya gak usah diragukan lagi sebagai klub sepak bola paling sukses di Rusia, Spartak berhasil menyabet gelar juara pada Piala Konfederasi 2017.

Untuk mengenang pendiri Spartak, di belakang salah satu gawang dibangun patung Stratostin bersaudara dengan posisi 2 duduk dan 2 berdiri. Stadion berkapasitas 45 ribu orang ini telah menjadi saksi kemenangan penentu Brazil atas Serbia di putaran terakhir babak penyisihan.

2. Bentuk kubah kaca di atap Samara Arena

7 Spot Unik di Stadion Piala Dunia 2018, Ada Patung di Belakang Gawangstadiumdb.com

Bicara sepak terjang dunia internasional dalam ranah antariksa, pasti gak asing dengan nama Yuri Gagarin. Ia adalah astronot pertama yang melakukan misi perjalanan luar angkasa sebagai wakil dari Soviet. Kapsul perjalanannya saat ini disimpan di kota Samara, Rusia.

Kota ini juga dijadikan sebagai pusat studi luar angkasa di Rusia. Atas peran besar Samara dalam perkembangan teknologi antariksa Rusia, dibangunlah stadion dengan atap berbentuk kubah kaca mirip piring terbang atau UFO. Samara Arena juga dikenal sebagai Cosmos Arena karena konstruksi uniknya.

Dalam posisi tertutup, bagian atap Samara Arena nampak seperti kubah kaca. Sementara dalam posisi terbuka hanya nampak bagian rangka atapnya saja yang melengkung seperti kubah. Stadion ini akan digunakan oleh Swedia dan Inggris pada babak 8 besar nanti, untuk memastikan satu tempat di semi final.

3. Area hijau tepi Sungai Don di Rostov Arena

7 Spot Unik di Stadion Piala Dunia 2018, Ada Patung di Belakang Gawangskyscrapercity.com

Tim Samba berhasil ditahan imbang 1-1 oleh Swiss pada laga pertama yang berlangsung di Rostov Arena. Gol dari Philippe Coutinho pada menit ke-20 menjadi satu-satunya angka untuk Brazil pada pertandingan tersebut.

Terletak di kota Rostov, stadion ini rupanya baru rampung direnovasi pada Maret 2018. Di sekitarnya kini tersedia jalur sepeda dan area hijau di tepian Sungai Don. Taman ini menjadi spot menarik yang diminati para pengunjung untuk bersantai sebelum menyaksikan pertandingan.

4. Tribun di luar arena Ekaterinburg Central Stadium

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editors’ picks

7 Spot Unik di Stadion Piala Dunia 2018, Ada Patung di Belakang Gawangstandard.co.uk

Ekaterinburg Stadium bisa dibilang sebagai stadion paling unik di Rusia. Bayangkan, di stadion ini ada bagian tribun yang menjulang tinggi sampai ke luar arena. Deretan kursi teratasnya nyaris sejajar dengan atap stadion.

Rupanya, tribun ini dibangun sebagai kursi tambahan dalam rangka gelaran Piala Dunia 2018 sehingga kapasitas meningkat jadi 35 ribu penonton. Ekaterinburg Stadium menjadi saksi keganasan Tim Samurai Biru Jepang menahan imbang Senegal dengan skor 2-2.

5. Persimpangan 2 sungai di sekitar Nizhny Novgorod Stadium

7 Spot Unik di Stadion Piala Dunia 2018, Ada Patung di Belakang Gawangsovsport.ru

Sebagai kota terbesar keempat di Rusia, Nizhny Novgorod juga terpilih sebagai lokasi pertandingan. Stadion ini akan menjadi saksi duel sengit dua mantan peraih juara dunia, Uruguay dan Perancis, berebut satu tempat di semifinal.

Nizhny Novgorod Stadium rasanya pantas mendapat julukan stadion tercantik di Rusia. Selain atap birunya, lokasi stadion ini sangat menarik berada di persimpangan Sungai Volga dan Oka. Para pengunjung bisa menikmati pemandangan indah nan asri di luar stadion.

Gak jauh dari situ, ada Gereja Katedral Alexander Nevsky yang berdiri megah dengan arsitektur cantiknya. Bisa menjadi spot berfoto yang menarik kan?

6. Kaliningrad Stadium, satu-satunya lokasi pertandingan di luar wilayah Rusia

7 Spot Unik di Stadion Piala Dunia 2018, Ada Patung di Belakang Gawangen.wikipedia.org

Rusia ditunjuk sebagai negara tuan rumah Piala Dunia 2018, dengan lokasi pertandingan yang tersebar di 11 kota. Ternyata, ada satu stadion yang justru berlokasi di luar wilayah teritorial Rusia lho!

Kaliningrad Stadium berlokasi di antara wilayah Polandia dan Lithuania. Stadion berkapasitas 35 ribu penonton ini menjadi saksi kekalahan Inggris atas Belgia di putaran terakhir babak penyisihan. Meski begitu, kedua tim ini tetap bertahan sampai ke perempat final lho!

7. Pemandangan tepi laut dan ratusan anak tangga di St. Petersburg Stadium

7 Spot Unik di Stadion Piala Dunia 2018, Ada Patung di Belakang Gawangstadiumguide.com

Terakhir ada St. Petersburg Stadium yang bertempat di kota terbesar kedua di Rusia. Stadion ini juga dikenal dengan nama Krestovsky Stadium karena lokasinya berada di Pulau Krestovsky. Pemandangan tepi lautnya sangat cantik dengan angin sepoi-sepoi yang memanjakan pengunjung.

St. Petersburg Stadium dinobatkan sebagai stadion tertinggi di Rusia dengan seratus lebih anak tangga di halaman depan hingga dalam arena. Tribunnya sendiri memiliki 4 tingkat, gak kebayang perjuangan penonton yang mendapat kursi paling atas.

Setelah membahas spot unik di stadion Piala Dunia 2018, bagaimana nih kabar tim jagoanmu? Apakah masih bertahan sampai di babak perempat final ini?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Let's block ads! (Why?)

https://www.idntimes.com/travel/destination/dian-septi-arthasalina-1/7-spot-unik-di-stadion-piala-dunia-2018-c1c2

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "7 Spot Unik di Stadion Piala Dunia 2018, Ada Patung di Belakang Gawang"

Post a Comment

Powered by Blogger.