Search

Acer Kuasai Pasar Gaming Asia Pasifik, Bagaimana di Indonesia?

Jakarta - Acer masih menjadi pemimpin pasar (market leader) untuk perangkat gaming di kawasan Asia Pasifik, dengan menguasai pangsa pasar sebesar 36,6 persen. Namun, untuk pasar di Indonesia, posisi Acer saat ini masih berada di bawah Asus.

Presiden Direktur Acer Indonesia, Herbet Ang menyampaikan, misi dari Acer Indonesia saat ini adalah bisa mengulangi kesuksesan di pasar Asia Pasifik. Dengan berbagai inovasi yang terus dihadirkan, Herbet yakin peluang pihaknya menaklukkan pasar Indonesia masih terbuka lebar.

"Di Indonesia, pencapaian perangkat gaming Acer memang belum seperti di pasar Asia Pasifik. Kami tentunya akan berupaya agar kesuksesan Acer di pasar Asia Pasifik juga bisa terealisasi di Indonesia," kata Herbet Ang, di sela acara konferensi pers Acer Day 2018, di Jakarta, Selasa (17/8).

Untuk keseluruhan perangkat Acer yang dijual di Indonesia seperti notebook, desktop, gaming, monitor, proyektor, dan yang lainnya, pangsa pasar Acer saat ini juga masih berada di urutan kedua. Berbagai inovasi juga terus dihadirkan untuk menarik minat konsumen, seperti melakukan transformasi dari sisi produk.

"Sekarang ini yang dilihat konsumen bukan hanya performance, tapi juga desain. Layaknya sebuah gadget yang membuat bangga penggunanya. Itulah yang coba Acer hadirkan melalui produk-produknya," ujar Herbet.

Sumber: BeritaSatu.com

Let's block ads! (Why?)

http://www.beritasatu.com/sains/501535-acer-kuasai-pasar-gaming-asia-pasifik-bagaimana-di-indonesia.html

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Acer Kuasai Pasar Gaming Asia Pasifik, Bagaimana di Indonesia?"

Post a Comment

Powered by Blogger.