Search

Aplikasi Global Raup Ratusan Triliun

Jakarta - Pendapatan yang diraup aplikasi mobile secara global semakin meningkat. Dalam laporan enam bulan pertama di 2018, pendapatan aplikasi secara global mengalami peningkatan 27,8% dari tahun ke tahun.

Ini artinya, pendapatan yang dicapai oleh aplikasi mencapai USD 34,4 miliar (Rp 494,4 triliun). Apple App Store memiliki kontribusi terbesar dari pendapatan aplikasi mobile tersebut.

Dari pendapatan yang dihasilkan selama paruh pertama 2018, lebih dari 65% datang dari App Store dengan total penjualan mencapai USD 22,6 juta (Rp 324,8 triliun) selama periode tersebut. Angka ini nyatanya mengalami peningkatan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya.

Sebagai perbandingan, di periode yang sama di tahun 2017, Apple menghasilkan USD 17,8 miliar (Rp 255,8 triliun) pendapatan lewat pembelian di App Store. Ini artinya, terjadi pertunbuhan sekitar 26,8% sejauh ini.

Menariknya, Google sendiri juga memiliki pertumbuhan yang tak kalah kuat dengan Apple. Walau total pendapatan masih kalah dengan App Store, Google Play Store mengalami petumbuhan tahun ke tahun hampir 30% selama periode dengan pendapatan USD 11,8 miliar (Rp 169,6 triliun), demikian dikutip detikINET dari Phone Arena, Rabu (18/7/2018).

Bicara soal pendapatan dari aplikasi, jelas game menjadi segmen paling populer menyumbang pendapatan. Faktanya, game menghasilkan USD 26,6 miliar dari total keseluruhan, termasuk game Honor of Kings dari Tencent yang menjadi game paling populer.

Di luar kategori game tadi, Netlfix mengambil posisi nomor wahid, diikuti dengan aplikasi Tinder dan Tencent Video. (rns/rns)

Let's block ads! (Why?)

https://inet.detik.com/consumer/d-4121301/aplikasi-global-raup-ratusan-triliun

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Aplikasi Global Raup Ratusan Triliun"

Post a Comment

Powered by Blogger.