:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/1505536/original/011475000_1486967390-Pembukaan-Saham3.jpg)
BEI juga meminta penjelasan mengenai mekanisme pengalihan saham hasil pembelian kembali yang akan dilaksanakan perseroan.
Sri menuturkan, mekanisme pengalihan saham hasil pembelian kembali akan dilakukan sesuai pasal 17 POJK Nomor 30/POJK.04/2017 dengan saham hasil pembelian kembali dapat dialihkan dengan sejumlah cara.
Hal itu antara lain dijual baik di bursa efek maupun di luar bursa efek, ditarik kembali dengan cara pengurangan modal, pelaksanaan program kepemilikan saham oleh karyawan dan direksi serta komisaris, pelaksanaan konversi efek bersifat ekuitas dan cara lain dengan persetujuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
"Apabila perseroan akan melaksanakan pengalihan saham hasil pembelian kembali, perseroan akan ikuti ketentuan peraturan yang berlaku terkait dengan mekanisme yang digunakan," tulis manajemen perseroan.
PT Nippon Indosari Corpindo Tbk akan membeli kembali saham atau buyback sebanyak-banyaknya 10 persen dari modal disetor perseroan. Jumlah itu sebanyak 618,64 juta saham dengan harga nilai nominal Rp 20 per saham.
Perseroan akan buyback saham jika harga saham perseroan mengalami penurunan sedemikian rupa dan menurut pertimbangan Perseroan pembelian kembali itu dapat stabilkan harga saham perseroan.
Dengan melakukan rencana pembelian kembali, perseroan berusaha menjaga harga saham pada tingkat yang baik bagi pemegang saham. Selain itu, rencana pembelian kembali juga memberikan fleksibilitas bagi perseroan dalam kelola modal jangka panjang.
Perseroan telah menunjuk PT BCA Sekuritas untuk melakukan pembelian kembali selama periode pembelian kembali dengan memperhatikan peraturan perundangan yang berlaku.
Pada penutupan perdagangan saham Senin 9 Juli 2018, harga saham PT Nippon Indosari Corpindo Tbk melemah 1,56 persen ke posisi Rp 945 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 360 kali dengan nilai transaksi Rp 1,3 miliar.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Kiat Investasi Reksa Dana Saham Saat IHSG Bergejolak
Bagikan Berita Ini
0 Response to "BEI Pertanyakan Rencana Beli Kembali Saham Produsen Sari Roti"
Post a Comment