Jakarta -
Harga daging ayam di sejumlah daerah di Indonesia kian hari kian tinggi. Saat ini harga daging ayam potong di pasaran bahkan ada yang mencapai Rp 55.000/ekor.
Harga daging ayam sendiri diprediksi akan terus tinggi hingga akhir Juli ini. Penyebabnya, produksi ayam yang terganggu oleh biaya produksi yang semakin tinggi.
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti ikut berkomentar mengenai kondisi ini. Menurutnya, dengan kondisi harga daging ayam yang kian tinggi menjadi momen orang-orang bisa beralih mengonsumsi ikan.
"Ayam mahal?? Daging mahal?? SAAT nya makan IKAN!!!🐠🐟🦐🦑🦀🐙🦈🐟🐠🐟🐠!!!! Lebih sehat, bebas cholesterol jelek, banyak omega yg bisa bikin kita lebih pintar & sehat !!!!!!😘😘😘😘😘" cuitnya dalam akun Twitter resmi dia di
@susipudjiastuti, dikutip
detikFinance, Selasa (24/7/2018).
Twit Susi tersebut lantas mendapatkan respons yang beragam dari warga net. Beberapa di antaranya bahkan kena 'semprot' oleh Susi lantaran mengatakan harga ikan mahal.
"Duhhhh jangan malas cari tahu dong!! ikan laut tongkol, layur, berasan, kakap hitam dll.. harganya dibawah Rp 30.000 .. atau sambil berekreasi mancing .. hati senang ikan dapat," katanya.
Salah satunya adalah informasi yang diterimanya dari Jambi yang menyebutkan ikan air tawar seperti lele dan patin harganya jauh lebih murah dibanding daging ayam, yakni Rp 16-17 ribu/kg. Selain murah, ikan juga mengandung protein dan omega 3 yang baik bagi kesehatan.
"Ikan bikin sehat & pintar !!!" twitnya.
Tonton juga video: 'Pesan Menteri Susi di CFD, Jaga Laut dan Harus Makan Ikan'
[Gambas:Video 20detik]
(eds/ara)
Let's block ads! (Why?)
https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-4130907/daging-ayam-mahal-susi-saatnya-makan-ikan
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Kenapa Susi Pudjiastuti Ingin Ikan jadi Makanan Wajib Rakyat RI? - Tempo.co TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti berharap ikan bisa menj… Read More...
Susi Pudjiastuti Promosikan Ikan: Kita Perlu Makan, Perlu Kenyang - Tempo.co TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengingatkan bahwa di m… Read More...
Serunya Makan Rujak Ditemani Ikan Koi, Kaki Geli-geli Saat Disenggol Ikan - Tribun Pekanbaru Laporan Wartawan tribunpekanbaru.com Fernando Sihombing
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Makan d… Read More...
Gelombang Tinggi, Hasil Ikan Nelayan di PPN Sungailiat Berkurang - Bangka Pos BANGKAPOS.COM, BANGKA--Pada minggu ke empat Januari 2019 produksi ikan hasil tangkapan nelayan d… Read More...
Ikan Cupang di Mata Pegawai Pemkab Lamongan, Buru Indukan dari Thailand - Tribun Jatim TRIBUNJATIM.COM, LAMONGAN - Hanya karena kegemarannya memelihara ikan cupang, salah satu p… Read More...
0 Response to "Daging Ayam Mahal, Susi: Saatnya Makan Ikan!"
Post a Comment