Search

FIND-ME, Aplikasi Penanggulangan Lakalantas Karya Mahasiswa ...

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Deni Setiawan

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Ketergantungan masyarakat terhadap sarana transportasi darat hingga saat ini masih cukup tinggi.

Tetapi, kenaikan jumlah kendaraan bermotor, belum ditunjang peningkatan sistem penanganan kecelakaan lalu lintas secara memadai.

Bahkan, tak sedikit pula lokasi kejadian kecelakaan tersebut sulit terjangkau dimana mengakibatkan petugas terlambat mengetahui atau lama mencapai lokasi untuk melakukan pertolongan.

Atas dasar itu, ketiga mahasiswa Unika Soegijapranata Semarang ini mencoba mencari solusi.

Hasilnya, mereka pun berhasil menciptakan suatu aplikasi yang bertujuan sebagai pendeteksi ketika ada atau terjadi kecelakaan di berbagai daerah.

Alat berbentuk aplikasi itu diberi nama FIND-ME. Itu diciptakan oleh Ignatius Wisnu Adi Nugroho, Mardika Tri Wicaksono (Teknik Elektro), dan Agustinus Bayu Panji Utomo (Akuntansi).

“Sistem alat ini adalah gabungan dari GPS Tracker yang sudah beredar di pasaran dengan sensor airbag yang terpasang di kendaraan roda empat (mobil),” tutur Ignatius Wisnu dalam keterangan tertulis yang diterima Tribunjateng.com, Senin (16/7/2018).

Wisnu menyampaikan, secara teknis cara kerja FIND-ME yakni ketika terjadi benturan atau kecelakaan, impact sensors (sensor airbag) secara otomatis memberikan sinyal pulsa keluaran yang nantinya akan menjalankan GPS Tracker.

“Melalui sinyal ponsel tersebut akan mengirimkan pesan singkat berupa Help Me yang disertai dengan koordinat lokasi kejadian kecelakaan kepada nomor admin yang sudah ditetapkan. Setelah itu admin itu memperoleh informasi memohon pertolongan disertai koordinat lokasi kejadian itu,” jelasnya.

Harapannya, dari alat berupa aplikasi yang telah mereka ciptakan itu, bisa memberikan pertolongan terhadap korban kecelakaan lalu lintas khususnya pengemudi mobil --kendaraan beroda empat atau lebih--, secara cepat dan tepat.

 “Semoga kehadiran alat tersebut, bisa menekan jumlah korban jiwa akibat kecelakaan yang terjadi. Petugas penyelamat pun bisa langsung bergerak ke lokasi karena sudah mengetahui titik koordinat terjadinya kecelakaan itu. Ke depan akan kami kembangkan untuk sepeda motor,” ucapnya.(*)

Let's block ads! (Why?)

http://jateng.tribunnews.com/2018/07/16/find-me-aplikasi-penanggulangan-lakalantas-karya-mahasiswa-unika-soegijapranata-semarang

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "FIND-ME, Aplikasi Penanggulangan Lakalantas Karya Mahasiswa ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.