
Timnas Indonesia U-19 © Mustopa El Abdy
Sejatinya, Indonesia tampil sangat dominan sepanjang pertandingan. Tapi, dari sekian banyak peluang yang didapatkan oleh Garuda Nusantara hanya upaya Witan Sulaeman yang berhasil menjadi gol.
Jalannya Pertandingan
Mendapatkan dukungan penuh suporter, Indonesia langsung tampil menekan sejak menit awal. Empat menit laga berjalan, Firza Andhika sudah membuka peluang. Tapi sepakannya masih menyamping dari gawang.
Pada menit ke-13, Asnawi Mangkualam dapat peluang bagus. Pemain PSM Makassar melepas tendangan dari jarak jauh. Tapi bola masih bisa ditepis oleh Kitom Venvongsot, kiper Laos. Lalu, ada tendangan Todd Ferre dan Syahrian Abimanyu yang masih melebar.
Setelah beberapa percobaan gagal, tim arahan Indra Sjafri mendapat gol pada menit ke-30. Dari sebuah serangan balik, Witan melakukan kombinasi dengan Hanis Sagara. Witan mengakhirinya dengan sontekan yang membobol gawang Laos.
Pasca tertinggal, Los coba menekan. Terjadi sebuah blunder di lini belakang Indonesia di akhir babak pertama. Pemain Laos mengklaim penalti tapi wasit tetap bergeming. Hingga babak pertama usai, Indonesia pun hanya unggul 1-0. (bola/asa)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Timnas U-19 Menang Tipis Atas Laos di Laga Perdana"
Post a Comment