![]() |
Drs. Saiful, MM.Pd |
AMBON Tribun-Maluku.com- Penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pembelajaran 2018/2019 pada SMK Negeri 7 Ambon mengalami peningkatan yang cukup signifikan dari tahun pembelajaran lalu.
PPDB tahun 2017 lalu sekitar 190-an siswa sedangkan tahun 2018 sebanyak 247 siswa atau naik 20 persen,”kata Kepala SMK Negeri 7 Ambon Drs. Saiful, MM.Pd di Ambon, Selasa (24/7/2018).
Menurut Saiful, sesuai kuota jumlah siswa yang keluar sama dengan jumlah siswa yang diterima, karena terkait dengan sarana dan prasarana yang ada atau tersedia.
Namun, karena dibukanya salah satu jurusan/kompetensi keahlian baru yaitu Perfileman dan peminat yang masuk di jurusan Teknik Informatika bertambah, maka tahun 2018 ini terjadi kenaikkan sekitar 20 persen.
Intinya adalah: tidak boleh ada siswa yang tidak sekolah, sehingga kenaikkan sekitar 20 persen siswa baru merupakan bagian dari target maksimal SMKN 7 Ambon.
Terjadi penambahan empat ruang kelas dari hasil penerimaan siswa baru, sehingga ruang Aula dan ruang Guru di lantai satu dijadikan sebagai ruag kelas siswa.
“Kondisi ini sudah dilaporkan kepada Kepala Dinas Dikbud Maluku Drs. M. saleh Thio, M.Si dan akan diakomodir pada tahun 2019 nanti,”ucapnya.
Dikatakan, kekurangan meja kursi untuk kebutuhan tiga ruang kelas siswa sudah di pesan oleh pihak sekolah dan dalam waktu dekat sudah terpenuhi, sementara satu ruang kelas dipakai ruang praktek musik siswa.
Proses belajar mengajar sesuai dengan Permendikbud tentang hari belajar, maka SMKN 7 Ambon sudah melaksanakan lima hari belajar dan tahun ini merupakan tahun kedua.
Soal pemenuhan jam mengajar guru 40 jam per minggu maka siswa masuk kelas jam 7.00 Wit dan pulang jam 15.00 Wit (jam 3 sore).(TM02)
https://www.tribun-maluku.com/2018/07/ppdb-smkn-7-ambon-naik-signifikan/Bagikan Berita Ini
0 Response to "PPDB SMKN 7 Ambon, Naik Signifikan"
Post a Comment