
BEKASI, KOMPAS.com - Timnas U-23 Indonesia kembali tertinggal 1-2 dari timnas U-23 Uni Emirat Arab pada laga 16 besar Asian Games 2018 di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Jumat (24/8/2018).
Zayed Alameri mencetak gol keduanya juga lewat titik putih pada menit ke-63.
Pada menit ke-62, Indonesia kembali diganjar hukuman penalti.
Kapten Indonesia, Hansamu Yama, menjatuhkan Shaheen Aldarniki di kotak penalti.
Zayed Alameri yang kembali menjadi algojo untuk kedua kalinya berhasil menaklukkan Andritany Ardhiyasa.
UEA kembali unggul dengan skor 2-1.
Baca juga: Sepak Bola Asian Games 2018 - Timnas U-23 Arab Saudi Unggul 3-0 atas China di Babak Pertama
Sebelumnya, UEA unggul terlebih dulu pada babak pertama lewat tendangan penalti Zayed Alameri pada menit ke-19.
Pada menit ke-18, pemain debutan Indonesia di Asian Games 2018, Andy Setyo, melakukan kesalahan yang berbuah penalti untuk UEA.
Andy Setyo kalah cepat dengan Zayed Alameri sehingga tidak sengaja dijatuhkan di kotak penalti.
Zayed Almeri yang mengambil sendiri penalti ini mampu menjalankan tugasnya dengan baik dan berbuah gol pada menit ke-19.
Adapun gol penyeimbang Indonesia dicetak oleh Alberto Goncalves pada menit ke-52.
Berawal dari serangan balik, Septian David Maulana yang masuk pada awal babak kedua mengirimkan umpan silang dari sisi kiri.
Beto yang berdiri bebas di mulut gawang dengan mudah membelokkan bola dengan kaki kanan.
Berikut adalah susunan pemain Indonesia versus Uni Emirat Arab:
Indonesia: 12-Andritany Ardhiyasa; 2-I Putu Gede, 16-Hansamu Yama (C), 3-Andi Setyo Nugroho, 25-Ricky Fajrin; 4-Zulfiandi, 6-Evan Dimas, 18-Irfan Jaya; 10-Stefano Lilipaly, 13-Febri Haryadi, 9-Alberto Goncalves
Pelatih: Luis Milla
UEA: 22-Mohamed Alshamsi; 3-Ahmed Almehrzi, 4-Salem Alsharji, 5-Esmail Alali, 12-Khaled Aldhanhani; 16-Ali Alyahyaee, 19-Mohamad Alattas, 24-Mohammed Almesmari, 26-Shaheen Aldarniki, 27-Zayed Alameri, 29-Rashed Musabbah
Pelatih: Skorza Magiet
Editor | : | Eris Eka Jaya |
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sepak Bola Asian Games, Indonesia Tertinggal Lagi karena Penalti"
Post a Comment