Search

Venue Wushu JIEXPO Kemayoran di Mata Atlet Putri Malaysia

Bola.com, Jakarta - Atlet wushu putri Malaysia, Cheong Min, menganggap venue wushu di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, merupakan satu di antara yang terbaik. Dia menganggap lokasi itu layak menjadi tempat pertandingan Asian Games 2018.

Sebelumnya, venue wushu JIEXPO Kemayoran menuai sorotan. Proses renovasi tempat tersebut sempat belum rampung ketika acara pembukaan Asian Games 2018 hanya menyisakan waktu kurang dari satu pekan. Keterlambatan persiapan venue dikarenakan koordinasi yang buruk dengan pihak kontraktor.

Menurut pantuan Bola.com, venue wushu JIEXPO Kemayoran pun masih belum 100 persen sempurna untuk pesta olahraga empat tahunan tersebut hingga saat ini.

Sejumlah peralatan terlihat masih banyak tergeletak bukan pada tempatnya. Dekorasi ruangan seperti penutup tiang broadcasting juga ada beberapa yang belum terpasang.

Tetapi, polemik itu nyatanya tidak menganggu kesiapan atlet wushu Asian Games 2018. Cheong merupakan satu di antara atlet yang tidak terganggu dengan situasi tersebut.

"Fasilitas yang disediakan sudah cukup bagus. Venue ini mungkin salah satu yang terbaik di dunia," kata Cheong ketika ditemui Bola.com saat melakukan pemanasan sebelum pertandingan.

"Menurut saya masalah di venue ini tidak ada. Semua semua berjalan dengan baik," ujar lanjut Cheong.

Cheong tampil apik ketika bertanding di nomor nanquan putri Asian Games 2018, di JIEXPO Kemayoran, Minggu (19/8/2018). Dia menempati peringkat kedua karena meraih nilai 9,71.

Let's block ads! (Why?)

https://www.bola.com/asian-games/read/3622833/venue-wushu-jiexpo-kemayoran-di-mata-atlet-putri-malaysia

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Venue Wushu JIEXPO Kemayoran di Mata Atlet Putri Malaysia"

Post a Comment

Powered by Blogger.