Search

Astra World Permudah Pelayanan ke Pelanggan dengan Aplikasi ...

Laporan Wartawan Tribun Medan/Ayu Prasandi

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Menunjang pelayanan yang baik dan mengikuti perkembangan digital, Astra World menghadirkan aplikasi ponsel pintar yang diberinama Anavigo.

Regional Office Head Sumatera, Malvin Okky Stanley Hantoro, saat ditemui Tribun, mengatakan, Anavigo merupakan aplikasi yang memadukan gaya hidup berkendara dengan teknologi digital.

“Pada prinsipnya kita meluncurkan Anavigo karena semua eranya saat ini serba digitalisasi, jadi kalau jaman dulu jika emergenci akan melakukan call ke 1500898. Maka dengan adanya Anavigo tidak perlu lagi,” ujarnya, Minggu (30/9/2018).

Ia menjelaskan, Anavigo hadir sejak Juni 2016 lalu dan menawarkan beberapa fitur yang tentunya akan memudahkan pelanggan.

“Anavigo dilengkapi dengan fitur Car Emergency yang dapat digunakan ketika memerlukan bantuan Emergency Roadside Assistance (ERA) Astra World untuk mengatasi gangguan pada kendaraan,” jelasnya.

Ia menuturkan, kemudian ada fitur Find Places yang dapat membantu menemukan lokasi tempat-tempat menarik atau sesuai kebutuhan saat pelanggan sedang melakukan perjalanan.

“Fitur Find Places akan memberikan informasi lokasi seperti restaurant, ATM, SPBU, hotel, tempat ibadah, tempat rekreasi dan lokasi umum lainnya yang terdekat dari tempat si pelanggan berada,” tutunrya.

Ia menerangkan, kemudian Anavigo juga menghadirkan fitur Traffic Report yaitu fitur yang akan memberikan informasi lalu lintas terkini di sepanjang rute perjalanan yang sedang dilalui pelanggan.

“Jadi pelanggan bisa mendapatkan informasi lalu lintas yang diberikan oleh Anavigo yang dikutip dari Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya dan Marga Mandala Sakti (MMS),” terangnya.

Ia mengungkapkan, fitur-fitur yang ada di Anavigo tersebut bisa digunakan oleh semua pelanggan yang menggunakan mobil bermerek Astra yaitu Toyota, Daihatsu, Isuzu, BMW, Peugeot dan Lexus.

“Khusus untuk aplikasi Anavigo, saat customer melakukan request emergency maka di aplikasi akan muncul indikator 3 menit mundur ke belakang yaitu sebelum waktu 3 menit itu habis, tim Astra World akan telepon untuk memfollow up customer tersebut,” ungkapnya.

Ia mengatakan, aplikasi Anavigo tersebut hingga tanggal 31 Agustus 2018 sudah diunduh lebih dari 200ribu kali. Aplikasi Anavigo bisa didapatkan dengan diunduh melalui Google Play dan juga App Store.

(pra/tribun-medan.com)

Let's block ads! (Why?)

http://medan.tribunnews.com/2018/09/30/astra-world-permudah-pelayanan-ke-pelanggan-dengan-aplikasi-anavigo

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Astra World Permudah Pelayanan ke Pelanggan dengan Aplikasi ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.