JAKARTA, KOMPAS.com - Usai dilantik Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, sejumlah gubernur dan wakil gubernur hasil pilkada serentak 2018 mendatangi Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Rabu (5/9/2018).
Terlihat pula Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo ikut mendampingi Gubernur dan Wakil Gubernur.
Berdasarkan pantauan Kompas.com Mendagri Tjahjo Kumolo tiba di gedung Merah Putik KPK, Jakarta sekitar pukul 15.55 WIB.
Tjahjo nampak mengenakan kemeja hitam dibalut jas hitam serta dasi merah. Sedangkan sejumlah gubernur dan wagub terpilih terlihat mengenakan pakaian serba putih yang persis digunakan saat pelantikan di Istana Negara.
Para gubernur dan wagub tiba di Gedung KPK tidak secara bersama-sama.
Para gubernur dan wakil gubernur yang tiba bersama Mendagri adalah Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah dan wakilnya Sudirman Sulaiman, Gubernur Jawa Tengah terpilih Ganjar Pranowo dan wakilnya Taj Yasin Maimoen.
Lalu, Gubernur Bali terpilih I Wayan Koster dan wakilnya Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati, Gubernur Papua terpilih Lukas Enembe dan wakilnya Klemen Tinal, Gubernur Jawa Barat terpilih Ridwan Kamil dan wakilnya Uu Ruzhanul Ulum.
Baca juga: Presiden Jokowi Lantik 9 Gubernur dan Wagub Hasil Pilkada 2018
Kemudian, Gubernur Kalimantan Barat terpilih Sutarmidji dan wakilnya Ria Norsan, Gubernur Sulawesi Tenggara terpilih Ali Mazi dam wakilnya Lukman Abunawas.
Pasangan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan wakilnya Musa Rajekshah datang menyusul dan langsung masuk ke dalam gedung KPK.
Sementara, pasangan Gubernur Nusa Tenggara Timur terpilih Viktor Bungtilu Laiskodat dan wakilnya Josef Nae Soi sampai berita ini diturunkan belum nampak tiba di Gedung KPK.
https://nasional.kompas.com/read/2018/09/05/17364471/gubernur-dan-wakil-gubernur-yang-baru-dilantik-sambangi-kpk
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Gubernur dan Wakil Gubernur yang Baru Dilantik Sambangi KPK"
Post a Comment