Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kombes Pol RZ Panca Putra Simanjuntak ditunjuk menggantikan Brigjen Pol Aris Budiman sebagai Direktur Penyidikan (Dirdik) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo membenarkan hal tersebut. "Ya, benar. Sesuai keterangan dibawah ini," ujar Dedi, melalui pesan singkat, Rabu (19/9/2018). Baca: Jadwal Resmi Terbaru Persib Vs Persija di Liga 1 2018 Mutasi itu tertuang dalam ST Kapolri Nomor ST/2333/IX/KEP/2018 tanggal 19 September 2018. Sebelumnya, Panca menjabat sebagai Wakil Direktur Tindak Pidana Umum (Wadirtipidum) Bareskrim Polri. Adapun sebagai pengganti Panca, Polri menunjuk Kombes Pol Agus Nugroho yang sebelumnya menjabat Wakadiklat Reserse Lemdiklat Polri. Rekam Jejak Panca Kombes Pol RZ Panca Putra Simanjuntak merupakan lulusan Akpol tahun 1990. Karir Panca bermula dari menjabat sebagai Kapolres Banyumas dan Kapolres Tegal pada tahun 2010. Let's block ads! (Why?) via Tribunnews.com https://ift.tt/2QD8Jro |
0 Response to "Kombes Panca Putra Simanjuntak Akan Gantikan Brigjen Aris Budiman Sebagai Direktur Penyidikan KPK"
Post a Comment