Search

Kurs Rupiah Melemah, Harga Tempe di Sidoarjo dan Surabaya ...

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Arie Noer Rachmawati

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Tren pelemahan nilai tukar rupiah (kurs) terhadap dollar AS terus berlanjut.

Dampak tertekannya kurs rupiah ini akan terasa, terutama di sektor produk-produk dengan bahan baku impor seperti tempe, yang selama ini masih impor kedelai.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Februari 2018, nilai impor kedelai Februari US$ 55,6 juta ton dengan volume 132.427 ton.

Impor kedelai mayoritas dari AS.

Namun, Ramadhan (50), pedagang tempe di Pasar Betro, Sidoarjo, mengatakan, harga tempe saat ini masih tetap stabil.

Bahkan, tidak ada pengurangan ukuran tempe sama sekali.

"Harga tempe sekarang masih di kisaran Rp 5.000 untuk ukuran kecil, Rp 10.000 untuk tempe ukuran besar. Ada juga Rp 3.500," jelas Ramadhan kepada TribunJatim.com, Kamis (6/9/2018).

Presiden Jokowi: Isu Penghentian Tunjangan Profesi Guru itu Hoaks

Iis Dahlia Unggah Foto Editan Berdagu Lancip, Tak Terima Disebut Ejek Roy Kiyoshi, Otaknya Dipakai

Ramadhan mengaku, tempe yang dijual merupakan hasil olahannya sendiri, di mana bahan bakunya ia peroleh dari Koperasi Kedelai Sepande Sidoarjo.

Dalam sehari ia menjual kurang lebih 35 kilogram tempe dengan ukuran 2 meter yang ia bagi dalam beberapa ukuran.

"Hanya saja untung yang diperoleh agak menurun sedikit. Dalam sehari masih sisa tempenya, tidak selalu habis. Sisa tempe itu kalau dirupiahkan Rp 120 ribu-125 ribu," ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Mudrika (68), pedagang tempe di Pasar Wonokromo Surabaya.

Nilai Tukar Rupiah Makin Melemah, Pertamina: Harga BBM Tetap, Belum Ada Rencana Penyesuaian Harga

Suami Mudrika, pedagang tempe di Pasar Wonokromo Surabaya, Kamis (6/9/2018).
Suami Mudrika, pedagang tempe di Pasar Wonokromo Surabaya, Kamis (6/9/2018). (TRIBUNJATIM.COM/ARIE NOER RACHMAWATI)

Ia mengatakan harga tempe yang ia jual masih sama, tidak ada perubahan harga maupun ukuran.

Tempe yang ia ambil dari distributor harganya masih normal, mulai dari Rp 3.000 - Rp 5.000 per satu potong.

"Masih sama harga seperti biasanya. Dari harga Rp 3.000 - Rp 5000 untuk tempe biasa. Kalau tempe malang ini satu potong Rp 7.500," ujar Mudrika.

Update Info Penerimaan CPNS 2018: Inilah Peraturan Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar CPNS

Let's block ads! (Why?)

Kalo isi berita ga lengkap buka atau baca link di bawah http://jatim.tribunnews.com/2018/09/06/kurs-rupiah-melemah-harga-tempe-di-sidoarjo-dan-surabaya-masih-normal-ini-kata-para-pedagang

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kurs Rupiah Melemah, Harga Tempe di Sidoarjo dan Surabaya ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.