Search

Pancarkan Semangat Asian Games, Kostum Garuda Wara Wiri di Bandara Soetta

Liputan6.com, Jakarta - Asian Games 2018 telah usai, namun energinya ingin terus dipancarkan dan dirasakan masyarakat. Untuk itu Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta kembali menampilkan Jember Fashion Carnaval (JFC) yang telah memeriahkan opening dan closing ceremony Asian Games 2018.

Para model dengan mengenakan busana yang menggambarkan budaya berbagai negara di Asia, wara wiri di gate internasional tersebut.

Aksi itu langsung memancing calon penumpang di Terminal 3 untuk berswa-foto. Sebab, para model JFC ini sangat menarik perhatian dengan berbagai kostum mereka.

Seperti kostum Garuda yang dikenakan saat Opening dan Closing Ceremony Asian Games 2018. Lalu ada Kujang, yang menggambarkan pusaka asli Indonesia.

"Ada juga kostum yang mewakili budaya negara-negara di Asia," ujar pendiri Jember Fashion Carnaval, Dynand Fariz, Selasa (4/9/2018).

Seperti Sayogo asal Korea Selatan, Sogun dari Jepang, lalu Thailand, China, Arab Saudi, Turki, dan India.

Para model memakai kostum dengan tinggi hampir 2 meter, dengan berat sampai 30 kilogram.

"Makanya saya membawa model-model berpengalaman yang biasa catwalk di JFC. Mereka ini asli Jember," kata pria yang juga mengajar di Esmod School Model.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/news/read/3636178/pancarkan-semangat-asian-games-kostum-garuda-wara-wiri-di-bandara-soetta

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pancarkan Semangat Asian Games, Kostum Garuda Wara Wiri di Bandara Soetta"

Post a Comment

Powered by Blogger.