Search

Penuhi Bibit Udang dan Ikan, DKP Pidie Jaya Bangun Kembali ...

Laporan Idris Ismail I Pidie Jaya

SERAMBINEWS.COM, MEUREUDU - Guna memenuhi kebutuhan bibit udang dan ikan, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Pidie Jaya (Pijay) kembali membangun kembali Balai Benih Multy Spesies Fist (BBMSF) di Gampong Lheu Pangwa, Kecamatan Trienggadeng  setelah hancur akibat gempa 7 Desember 2016.

Kepala DKP Pijay, Ir H Kamaluddin kepada Serambi, Minggu (30/9/2018) kepada Serambinews.com, Minggu (30/8/2018) mengatakan, ini dibangun seiring dengam peningkatan kebutuhan serta menjamin mutu benih udang Vannamei (Litopenaeus Vannamei) serta bibit ikan yang akan disalurkan kepada petani tambak di tujuh kecamatan di Pijay.

Baca: Ini Capaian Pembangunan Rumah Korban Gempa di Pidie Jaya, Begini Warning Wabup

"Pembangunan kembali BBMSF tersebut menghabiskan dana Otonomi Khusus (Otsus) 2018 sebesar Rp 2,4 Miliar dari pagu Rp 2,5 miliar,"ujarnya.

Tak hanya itu saja, demi menyempurnakann segala fasilitas pendukung secara maksimal, pihak DKP setempat telah mengusulkan 30 Miliar lebih ke provinsi dan pemerintah pusat.

Baca: Rusak Akibat Gempa 2016, Rehab dan Rekon Polindes di Pijay Bukan Lagi Urusan Dinkes

Tapi, untuk tahap awal dalam menyahuti kebutuhan ini diawali dengan perbaikan insfrastruktur utama sehingga dapat menghasilkan 2,5 juta bibit udang jenis Vannamei secara minimum.

"Saya nyakin dengan pembangunan ini rampung secara bertahap maka selain menutupi kebutuhan utama bagi petani tambak Pijay, juga akan dapat di perjual belikan keluar daerah untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD)," katanya. (*)

Let's block ads! (Why?)

http://aceh.tribunnews.com/2018/09/30/penuhi-bibit-udang-dan-ikan-dkp-pidie-jaya-bangun-kembali-bbmsf-setelah-hancur-akibat-gempa-2016

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penuhi Bibit Udang dan Ikan, DKP Pidie Jaya Bangun Kembali ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.