Laporan Reporter Tribun Jogja Noristera Pawestri
TRIBUNJOGJA.COM - Guna mewujudkan pola hidup sehat dengan gerakan cuci tangan dalam rangka mewujudkan Germas, Rumah Sakit Jogja mengajak masyarakat untuk menandatangani komitmen bersama sekaligus memperingati HUT ke-31 RS Jogja, Sabtu (29/9/2018).
Kegiatan bertajuk "Sehat dan Bugar Dalam Kebersamaan" yang mengkampanyekan Germas ini diisi dengan senam sehat, edukasi perilaku hidup sehat, gerakan cuci tangan, makan teratur, rajin olahraga dan hidup sehat
RS Jogja mengajak masyarakat untuk menandatangani komitmen Germas ini karena ingin merangkul dan mendekatkan diri dengan masyarakat luas.
Baca: Kolaborasi Riset LIPI, KLHK, dan Kemenristekdikti Hasilkan Teknologi Identifikasi Kayu Super Cepat
"Tema Germas ini karena mendukung tema nasional, untuk menyeimbangkan tingkat perkembangan pola penyakit sekarang ini nggak bisa melawan tumbuhnya penyakit tidak menular, jadi kita harus mulai dari diri sendiri," ujar Pansunu Perwitasari selaku Ketua Panitia HUT RS Jogja.
Selain itu, dalam rangka memperingati HUT, RS Jogja juga menyelenggarakan pemeriksaan mamografi untuk karyawati RS Jogja sebagai wujud kepedulian RS Jogja terhadap kesehatan karyawan.
Adapun persyaratan untuk mengikuti tes mamografi ini yakni karyawati yang diutamakan berusia 40 tahun ke atas dan mempunyai potensi atau pernah ada Fam maupun tumor.
"Kita sebarkan surat ke unit akan ada pemeriksaan gratis, kita batasi 50 karyawati saja, ini supaya tidak menganggu pelayanan, kemudian kita jadwalkan setiap hari 10 karyawati yang akan diperiksa," katanya kepada Tribunjogja.com. (tribunjogja)
http://jogja.tribunnews.com/2018/09/29/peringati-hut-ke-31-rs-jogja-ajak-masyarakat-wujudkan-pola-hidup-sehat-dengan-germasBagikan Berita Ini
0 Response to "Peringati HUT ke-31, RS Jogja Ajak Masyarakat Wujudkan Pola ..."
Post a Comment