Search

2019, Pemko Banjarmasin Renovasi Rusun Magfirah

banjarhits.id, Banjarmasin – Rusunawa Magfirah blok A dan blok B kondisinya sangat memprihatinkan. Warga penghuni rusunawa ini mengeluhkan banyak atap bocor dan plafon pecah yang memicu genangan air saat hujan tiba.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina menuturkan pemerintah kota akan merenovasi besar-besaran rusunawa itu pada 2019. Selepas meninjau lokasi, Ibnu mengakui perlu perhatian langsung dari pemerintah kota untuk merehab Rusunawa Maghfira.

"Ada keluhan juga dari ibu ibu tadi ini bocor pak, dan ini kosong karena plafon pecah, dan atap miris, sehingga tidak bisa ditempati, semuanya kami renovasi besar-besaran di tahun 2019 nanti,” ucap Ibnu Sina kepada wartawan, Selasa (2/10/2018).

Ibnu Sina mengatakan bangunan rusunawa sudah berdiri sejjak tahun 2008. Menurut dia, pemko hanya pernah memoles bagian dinding luar untuk memperindah tampilan rusunawa yang berumur 10 tahun itu. Tapi, ia masih menghitung kebutuhan dana renovasi pada APBD 2019.

"Kami tahu rusunawa ini berdiri 10 tahun silam, jadi sudah seharusnya kita adakan renovasi keseluruhan. Di tahun 2019 akan kami anggarkan perbaikan rusunawa dan kami selesaikan secara bersama dengan rusunawa yang baru dibangun di kelayan,” kata Ibnu.

Ibnu sudah lama ingin mempelajari pengelolaan serta pembangunan rusunawa Maghfira. Berkaca dari sini, ia akan menerapkan pengelolaan rumah susun yang baru dibangun di kawasan Kelayan. Ia mengklaim hunian kamar bertipe 24 sudah layak sebagai tempat tinggal manusia.

“Memanusiakan manusia ya, sebelumnya tipe 21 itu dinilai tidak layak untuk masyarakat yang berkeluarga. Ke depan, kami akan bangun rusun-rusun baru yang seperti ini, contohnya di Muara Kelayan sudah mulai pembangunan,” ucap Ibnu.

Ibnu menambahkan ada banyak unit rusun yang tidak berpenghuni karena kurang layak sebagai tempat tinggal. Itu sebabnya, renovasi rusun untuk mengoptimalkan penggunaan rusun tersebut. (Zahidi)

Let's block ads! (Why?)

https://kumparan.com/banjarhits/2019-pemko-banjarmasin-renovasi-rusun-magfirah-1538464835889250547

Bagikan Berita Ini

0 Response to "2019, Pemko Banjarmasin Renovasi Rusun Magfirah"

Post a Comment

Powered by Blogger.