loading...
"Pembukaan pintu perbatasan itu akan memungkinkan pasukan perdamaian PBB untuk meningkatkan upaya mereka mencegah permusuhan di wilayah Dataran Tingi Golan," ucap Haley, seperti dilansir Al Arabiya pada Minggu (14/10).
“Kami melihat, baik Israel dan Suriah memberikan pasukan perdamaian PBB akses yang mereka butuhkan serta jaminan keselamatan mereka. Kami juga menyerukan kepada Suriah untuk mengambil langkah-langkah yang diperlukan agar UNDOF dapat dengan aman dan efektif menyebarkan dan patroli tanpa gangguan," sambungnya.
Pasukan Pemantau PBB (UNDOF) telah memantau operasi di zona demiliterisasi yang didirikan pada 1974 diatara wilayah Golan yang diduduki Israel dan sektor Suriah, tetapi misi penjaga perdamaian terganggu oleh perang Suriah.
Israel diketahui merebut Dataran Tinggi Golan dalam perang Timur Tengah pada tahun 1967 dan kembali berperang melawan Suriah di Dataran Tingi Golan dalam konflik tahun 1973. Perang kedua membuat Suriah kehilangan sebagaian wilayah di Dataran Tinggi Golan.
(esn)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Israel dan Suriah akan Buka Perbatasan di Golan"
Post a Comment