Search

Jebolan Indonesian Idol Brisia Jodie Minum Ini untuk Jaga Kualitas ...

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Putri Puspita

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Senang makan makanan pedas membuat Brisia Jodie dituntut tetap menjaga kualitas suaranya ketika harus tampil di atas panggung.

Pelantun 'Dengan Caraku' ini mengatakan jika ia tidak rajin latihan vokal untuk menjaga kualitas suaranya.

Perempuan yang lebih akrab disapa Jodie, penyanyi kelahiran 22 tahun silam ini mengatakan baru pertama kali belajar vokal ketika masuk ke Indonesian Idol.

"Pas latihan pernafasan di sana aku agak kaget karena aneh, hasil latihannya sangat membantu," ujar Jodie di Jalan Peta No 241, Minggu malam (28/10/2018).

Brisia Jodie Rupanya Menyukai Kuliner Bandung, Makanan Favoritnya Adalah Seblak Kerupuk dan Ceker

Brisia Jodie Blak-blakan Mengenai Apa yang Dilakukannya ketika Baca Komentar dari Haters

Jodie mengatakan hal yang paling penting untuk menjaga kualitas suaranya adalah tidur cukup.

"Aku juga minum madu supaya tenggorokannya tetap lembap, enggak kering. Kalau hanya mengandalkan permen mint saja enggak bisa," ucapnya.

Brisia Jodie saat tampil di ulang tahun Festival Citylink, Jalan, Peta, Kota Bandung, Minggu (28/10/2018).
Brisia Jodie saat tampil di ulang tahun Festival Citylink, Jalan, Peta, Kota Bandung, Minggu (28/10/2018). (Tribun Jabar/Putri Puspita Nilawati)

Memiliki banyak jadwal manggung, diakui Jodie membuatnya sulit untuk tidur walaupun badannya sudah lelah.

Ia tidak bisa tidur mencuri-curi tidur di waktu yang singkat, misalnya ada waktu istirahat tiga atau empat jam kemudian tidur.

"Aku susah banget buat tidur, jadi aku alihin dengan nonton film sambil menunggu," ujarnya.

Untuk menjaga kesehatannya, Jodie rajin minum vitamin dan langsung tidur seharian ketika sudah memiliki jadwal kosong.

Let's block ads! (Why?)

http://jabar.tribunnews.com/2018/10/30/jebolan-indonesian-idol-brisia-jodie-minum-ini-untuk-jaga-kualitas-suaranya

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Jebolan Indonesian Idol Brisia Jodie Minum Ini untuk Jaga Kualitas ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.