:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/bola/watermark-color-landscape.png,553,20,0)/kly-media-production/medias/2388868/original/056910300_1540127389-20181021VYT_Indonesia_Vs_Qatar_01.JPG)
Jakarta - Timnas Indonesia U-19 menerima kenyataan pahit pada pertandingan kedua Grup A Piala AFC U-19 2018. Melawan Qatar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (21/10/2018), timnas tumbang 5-6.
Kekalahan ini membuat posisi timnas terjepit untuk lolos ke fase berikutnya. Saat ini, Timnas Indonesia U-19 bertengger di peringkat tiga dengan koleksi tiga poin.
Posisi puncak Grup A diambil alih Uni Emirat Arab (UEA) yang menggilas Chinese Taipei 8-1.
Qatar yang sebelumnya kalah 1-2 dari UEA menempati peringkat dua dengan tiga poin. Qatar berhak atas posisi tersebut karena unggul head to head dari Timnas Indonesia U-19.
Situasi ini membuat Timnas Indonesia U-19 harus menang atas UEA di partai terakhir agar bisa lolos. Di saat yang sama, Qatar akan berhadapan dengan Chinese Taipei pada laga terakhir.
Gelandang Timnas Indonesia U-19, Egy Maulana Vikri, membuat kiper Chinese Taipei, Li Guan-Pei, tidak berdaya dalam laga Grup A Piala AFC U-19 2018, Kamis (18/10/2018).
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Klasemen Piala AFC: Timnas Indonesia U-19 dalam Posisi Sulit"
Post a Comment