Search

Prabowo Subianto ke Jatim akan Napak Tilas Perjuangan Gubernur ...

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Calon Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto akan kembali mengunjungi Jawa Timur pada Kamis (1/11/2018) mendatang.

Prabowo rencananya akan melakukan napak tilas sekaligus berziarah ke beberapa tokoh besar di Jawa Timur.

"Di dalam kunjungan Pak Prabowo di Jawa Timur, di samping bertemu dengan masyarakat, juga akan kembali melakukan napak tilas perjuangan para pahlawan. Terutama, yang berjuang di Jawa Timur," kata Ketua Harian Badan Pemenangan Provinsi (BPP) Prabowo-Sandi di Jatim di Surabaya, Senin (29/10/2018).

Satu di antara tokoh tersebut adalah Raden Mas Tumenggung Ario Soerjo atau yang biasa dikenal dengan nama Gubernur Soerjo. Gubernur Soerjo adalah Pahlawan Nasional yang juga Gubernur pertama Jawa Timur.

Gubernur Suryo adalah salah satu pemimpin yang membakar semangat arek-arek Surabaya melalui pidato di RRI bahwa Arek-Arek Suroboyo akan melawan ultimatum Inggris sampai darah penghabisan. Pidato ini dilakukan pada 9 November 1945.

Sadad mengatakan bahwa Gubernur Suryo sangat dihormati oleh Prabowo.

"Sebab, Gubernur Suryo yang bisa menghidupkan semangat Arek Surabaya. Bahkan pidatonya pada 9 November 1945, merupakan pidato yang sangat hebat," kata Sadad yang juga Sekretaris DPD Gerindra Jatim ini.

Bahkan, Sadad menyebut bahwa pidato Gubernur Soerjo lebih hebat dibanding Perdana Menteri Britania Raya di era 1940-1945, Winston Churchill.

"Semangat itu yang ingin dihadirkan oleh Bapak Prabowo ketika beliau diberikan kepercayaan atau amanah untuk memimpin bangsa Indonesia," kata Sadad.

Rencananya, Prabowo akan berziarah ke makam Gubernur Soerjo yang berada di Magetan.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/regional/2018/10/29/prabowo-subianto-ke-jatim-akan-napak-tilas-perjuangan-gubernur-suryo

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Prabowo Subianto ke Jatim akan Napak Tilas Perjuangan Gubernur ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.