Search

Begini Tanda-Tanda Anda dan si Dia Miliki Hubungan Sehat

JAKARTA, iNews.id - Penelitian menunjukkan bahwa hubungan kekasih yang sehat dan bahagia dapat berdampak positif bagi kesehatan fisik, serta mental. Ini juga berlaku bagi hubungan pernikahan yang bahagia dan sehat.

Hubungan yang sehat bukan hanya soal saling mencintai dan menyayangi satu sama lain, tetapi lebih daripada itu. Saling mendukung satu sama lain dan masih banyak hal lain yang menandakan jika Anda dan pasangan memiliki hubungan yang sehat.

Apa saja? Mari simak informasinya seperti dirangkum iNews.id dari Real Simple, Sabtu (24/11/2018).

Miliki Jalinan Komunikasi yang Baik

Ketika berada di hubungan yang sehat, Anda dapat mengekspresikan apa pun secara jujur dan bebas. Tak ada topik zona terlarang dalam perbincangan Anda dan pasangan. Komunikasi Anda dengan pasangan terjalin baik dan ini penting bagi sebuah hubungan karena komunikasi adalah kunci langgeng dan berhasilnya sebuah hubungan.

Anda Punya Ruang Sendiri

Hubungan yang sehat tak selalu membuat Anda merasa bergantung dengan kehadirannya. Justru ketidakhadirannya membuat Anda tidak kehilangan ruang Anda sendiri untuk memiliki waktu bersama diri sendiri, keluarga, dan teman-teman. Mudahnya ketika berada di hubungan yang sehat, Anda dan pasangan tidak terasa tercekik.

Berdebat Sehat

Anda punya pendapat dan pasangan Anda juga memiliki pendapat. Kadang hal ini tak selalu sama dan sangat wajar dan sehat untuk memiliki pertengkaran kecil akan hal ini. Selama pertengkaran masih adil dan kondusif, perdebatan bisa menjadi pembelajaran untuk saling memahami.

Saling Percaya dan Menghargai Satu Sama Lain

Ketika Anda berada di hubungan yang sehat, Anda akan mempercayai dia sebagai pasangan, begitu juga sebaliknya. Sebab, hubungan yang sehat dibangun berdasarkan kepercayaan dan komitmen untuk komunikasi tanpa rahasia. Selain itu, saling menghargai juga perlu agar bisa terwujud kesetaraan dalam hubungan.

Editor : Tuty Ocktaviany

Let's block ads! (Why?)

https://www.inews.id/lifestyle/health/begini-tanda-tanda-anda-dan-si-dia-miliki-hubungan-sehat/356586

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Begini Tanda-Tanda Anda dan si Dia Miliki Hubungan Sehat"

Post a Comment

Powered by Blogger.