:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/648264/original/Android-Malware.jpg)
Tidak hanya Cheetah Mobile, aplikasi Keka Keyboard milik Kika Tech juga diketahui melakukan praktik yang sama untuk mengklaim referal credit.
Disebutkan, keyboard ini, mengharuskan pengguna memberi izin untuk membaca apa yang sedang diketik, kemudian memantau untuk merekomendasikan aplikasi lain berdasarkan apa yang dicari pengguna.
Kedua pengembang besar ini telah menyangkal dugaan tersebut, dan menyalahkan pihak ketiga, yakni SDK yang berada di balik suntikan klik tersebut.
Kecurangan aplikasi ini merupakan temuan terbaru dari praktik serupa yang kebetulan ada di Google Play.
Sebelumnya pada Oktober, ditemukan ada 125 aplikasi Android yang melakukan kecurangan pencurian klik dengan nilai US$ 10 juta.
Gara-gara hal ini, Google menghapus banyak aplikasi jahat di Play Store. Minggu lalu, Google juga menghapus 13 aplikasi yang terkontaminasi malware. Bahkan, di antara aplikasi-aplikasi tersebut telah diunduh sampai setengah juta kali.
Kepada BuzzFeed News, Google menyebut, pihaknya telah menginvestigasi Cheetah Mobile dan Kika Tech.
(Tin/Jek)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Dengan Galaxy Note 9, Samsung menjanjikan pengalaman penggunaan yang mulus hingga kemampuan mengunduh yang lebih cepat.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ups, 8 Aplikasi Android Kedapatan Lakukan Praktik Iklan Curang - Liputan6.com"
Post a Comment