Search

Google Hapus 22 Aplikasi Nakal di Play Store - Bejagadget

Malware Andr / Clickr-ad itu dibuat untuk mengelabui pengiklan untuk meminta iklan melalui server perintah dan mengumpulkan pendapatan dengan berpura-pura bahwa pemilik perangkat telah mengeklik iklan

Bejagadget.com – Setidaknya sekitar 22 aplikasi telah di hapus Google di toko aplikasinya. Hal itu disebabkan karena kesemua aplikasi tersebut diketahui telah berbuat curang dalam monetisasi di aplikasinya.

Menurut SophosLabs yang pertama kali menemukan ini, mengungkapkan bahwa aplikasi-aplikasi yang telah di unduh sebanyak 2 juta itu telah disematkan malware “Andr / Clickr-ad” yang dibuat untuk mengelabui pengiklan dan mengumpulkan pendapatan dengan berpura-pura bahwa pemilik perangkat telah mengeklik iklan.

Malware jahat ini dapat berpura-pura menjadi aplikasi lain yang berjalan di berbagai ponsel iOS dan Android dan diarahkan untuk meminta iklan melalui server perintah dan kontrol. Ini dapat membuka spanduk iklan di jendela browser tersembunyi (0 piksel tinggi x 0 piksel lebar) tempat dimana interaksi pengguna palsu dilakukan untuk menghasilkan klik sebanyak mungkin.

Lebih parah lagi, malware Andr / Clickr-ad akan terus aktif bahkan setelah ditutup. Imbas dari ini membuat perangkat yang terkena membuat penggunaan data lebih banyak serta dapat menguras baterai lebih cepat.

Source Sophos

Let's block ads! (Why?)

https://www.bejagadget.com/news/google-hapus-22-aplikasi-nakal-di-play-store/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Google Hapus 22 Aplikasi Nakal di Play Store - Bejagadget"

Post a Comment

Powered by Blogger.