
Radja Nainggolan © AP
Bola.net - Gol Tunggal Keita Balde Menangkan Inter Milan atas Empoli
Inter Milan meraih kemenangan 1-0 atas Empoli pada lanjutan pekan ke-19 Serie A di Stadio Carlo Castellani, Sabtu (29/12/2018) malam WIB.
Inter Milan menguasai jalannya pertandingan selama 90 menit. Namun, kemenangan tim tamu akhirnya ditentukan oleh Keita Balde pada babak kedua.
Inter menurunkan skuat terbaiknya saat berkunjung ke markas Empoli. Kapten Mauro Icardi memimpin lini depan dengan dukungan dari Ivan Perisic dan Keita Balde dari sisi sayap
Meski unggul dalam penguasaan bola, Inter kesulitan menciptakan peluang di depan gawang Empoli. Pasukan Luciano Spalletti dipaksa mengakhiri babak pertama dengan skor tanpa gol.
Pada awal babak kedua, Inter mampu menceploskan bola ke gawang Empoli. Sayangnya, wasit tidak mengesahkan gol tersebut karena Keita Balde terperangkap offside.
Kebuntuan Inter baru terpecahkan pada menit ke-72. Adalah Keita Balde yang mencatatkan namanya di papan skor.
Pemain Senegal itu membuat Inter unggul dengan tembakan voli setelah memanfaatkan umpan silang dari Sime Vrsaljko. Kiper Empoli Ivan Provedel dipaksa memungut bola dari gawangnya sendiri.
Empoli tidak mampu membalas gol tersebut. Pertandingan berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Inter Milan.
Hasil ini membuat Inter Milan meneruskan tren kemenangan mereka. Sebelumnya, Ivan Perisic dan kolega berhasil mengalahkan Napoli di Giuseppe Meazza pada Boxing Day.
Namun, torehan tiga poin belum mengubah posisi Inter Milan. Nerazzurri masih menempati urutan ketiga dengan raihan 39 poin dari 19 pertandingan.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hasil Pertandingan Empoli vs Inter Milan: Skor 0-1 - Bola.net"
Post a Comment