Search

Sadar Tak Lagi Muda, Artika Sari Devi Targetkan Hidup Sehat pada 2019 - Jawa Pos

JawaPos.com - Jelang pergantian tahun menuju 2019, banyak yang sudah membuat resolusi untuk satu tahun ke depan. Termasuk, artis cantik Artika Sari Devi. Ibu dari dua anak ini mengungkapkan resolusinya pada 2019 adalah lebih mencintai diri sendiri melalui pola hidup sehat.

"(resolusi) Yang spesifik nggak ada. Cuma secara general ingin punya kualitas hidup yang lebih baik terutama tentang keseheatan. Self love-nya lebih ke memikkirkan kesehatan karena tahun depan saya juga sudah berumur 40 tahun," kata Artika saat bertandang ke kantor Jawa Pos, Jakarta, belum lama ini.

Untuk itu, tahun depan, Artika sudah menargetkan untuk lebih disiplin soal makanan. Dalam artian, asupannya sehari-hari diutamakan adalah menu yang sehat, seperti perbanyak sayur dan buah. Serta, tidak mengonsumi gluten.

Sadar Tak Lagi Muda, Artika Sari Devi Targetkan Hidup Sehat pada 2019
Keluarga Artika Sari Devi mulai sadar kesehatan penting. Oleh karena itu, mereka mulai terapkan pola hidup sehat. (Instagram Artika Sari Devi)

"Saya nggak diet tapi saya makan yang memang saya butuhkan bukan apa yang saya pengen. Itu yang susah. Lebih banyak porsi makan sehat, kayak buah dan sayur. Saya udah nggak lagi makan gluten," ujar Artika.

Puteri Indonesia 2004 ini ingin diusianya yang 40 tahun tetap bisa melakukan banyak aktivitas. Sehingga, diperlukan daya tahan tubuh yang bagus. Salah satu cara mendapatkan daya tahan tubuh baik adalah melalui asupan yang sehat.

"Jadi, gimana caranya supaya tetep fit dan tetep produktif di usia saya yang seperti ini," ucapnya.

Menurut Artika, resolusinya tersebut terinspirasi dari sang suami, Ibrahim Imran. Ternyata, Baim yang lebih dahulu peduli tentang asupan yang sehat. Kemudian, menular padanya dan juga kedua putri mereka.

"Anak-anak udah lebih sadar. Misal, hari ini, di sekolah ada yang ulang tahun dan makan cake. Di rumah, mereka nggak makan mie. Walaupun, sebenernya anak-anak nggak intoleran. Yang intoleran gluten, saya dan suami. Sampai sekarang anak-anak saya juga masih punya jam makan buah," pungkas Artika.

(str/JPC)

Let's block ads! (Why?)

https://www.jawapos.com/infotainment/29/12/2018/sadar-tak-lagi-muda-artika-sari-devi-targetkan-hidup-sehat-pada-2019

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Sadar Tak Lagi Muda, Artika Sari Devi Targetkan Hidup Sehat pada 2019 - Jawa Pos"

Post a Comment

Powered by Blogger.