Tercatat, 3,57 miliar orang menyaksikan gelaran Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Rusia beberapa waktu lalu.
Penelitian yang dilakukan FIFA menyatakan bahwa hampir setengah populasi dunia menyaksikan gelaran Piala Dunia 2018 di Rusia lewat siaran televisi.
Dilansir dari BBC, Jumat (21/12), Publicis Media Sport and Entertainment, agency marketing milik FIFA itu menyatakan bahwa sebanyak 3,57 miliar orang menyaksikan gelaran Piala Dunia 2018 yang berlangung pada 14 Juni-15 Juli 2018 lalu.
Tercatat pertandingan final yang mempertemukan Timnas Prancis dan Kroasia itu ditonton sebanyak satu miliar orang. Sementara, pertandingan semifinal antara Inggris melawan Kroasia tercatat disaksikan sebanyak 327,5 juta orang.
Baca juga
Gourav Mukhi, Si Pencuri Umur
Timnas Prancis Juara Piala Dunia 2018 (FIFA Official)
Dalam penelitian tersebut juga menunjukan bahwa penonton juga menyaksikan berbagai liputan terkait Piala Dunia lebih lama dari sebelumnya. Bahkan jumlah penonton total kali ini merupakan rekor baru dalam tayangan pertelevisian.
Philippe le Floc'h, kepala komersial badan sepakbola dunia FIFA, mengatakan angka-angka itu menunjukkan bahwa para penggemar tak pernah merasa puas dengan pertandingan sepakbola kelas dunia.
"Angka-angka ini benar-benar mendukung klaim bahwa Rusia 2018 adalah Piala Dunia terbaik yang pernah ada,” ungkap Philippe.
Floc'h juga menyatakan bahwa bila dibandingkan dengan Piala Dunia 2014 lalu yang digelar di Brasil terjadi peningkatan sebanyak 10,9 persen.
"Sementara itu, penonton yang menonton setidaknya 30 menit adalah 2,49 miliar, naik dari 1,95 miliar pemirsa 2014. Sedangkan, penonton yang menonton setidaknya 30 menit adalah 2,49 miliar, naik dari 1,95 miliar pemirsa 2014," katanya
Baca juga
Primoz Roglic Incar Jersey Pink
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Setengah Dunia Saksikan Piala Dunia | SPORTKU.COM - SPORTKU.COM"
Post a Comment