Search

VIDEO: Kekuatan Pemilih Muda di Pilpres 2019 - CNN Indonesia

Arby Rahmat & Yoko Yonata, CNN Indonesia | Rabu, 05/12/2018 08:11 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Data lembaga riset SMRC pada Desember 2017 mencatat jumlah pemilih muda dengan rentang umur 17-34 tahun mencapai 34,4 persen dari jumlah masyarakat Indonesia yang totalnya mencapai 265 juta jiwa.

Prediksi KPU jumlah pemilih muda saat ini diperkirakan mencapai 70-80 juta orang. Sementara jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) tercatat 185 juta jiwa. Dan dari 185 juta itu, lebih dari lima juta adalah pemilih pertama, yang baru pertama kali ikut pemilu.

Sementara menurut BPS dalam Proyeksi Penduduk Indonesia 2010-2035 jumlah pemilih dari generasi milenial diprediksi hampir mendekati lebih dari 83 juta. Namun, rentang usia milenial yang dimaksud BPS berbeda dari SMRC, milenial versi BPS yaitu berada di usia 22 hingga 39 tahun, dengan jumlah terbanyak berada di rentang usia 20-24 tahun.

Tak aneh jika capres dan cawapres 2019 bergaya dan berkampanye sekreatif dan semilenial mungkin untuk menggaet para pemuda, dari mulai gaya berpakaian, kegiatan, cara berbicara, program visi misi, sampai iklan kampanye mereka.

Let's block ads! (Why?)

https://www.cnnindonesia.com/nasional/20181127120709-36-349537/video-kekuatan-pemilih-muda-di-pilpres-2019

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "VIDEO: Kekuatan Pemilih Muda di Pilpres 2019 - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.