Search

Spot Foto Sarang Burung di Kota Batu Disukai Gadis Gadis - Jawa Pos Radar Malang

Wisatawan perempuan suka sekali foto di 'Sarang Burung'

KOTA BATU – Layaknya menetas dari telur, area spot foto sarang burung di Wana Wisata Gunung Banyak Taman Langit ini jadi favorite wisatawan. Ya, bentuknya yang terbuat dari ranting dan dibentuk mirip sarang burung berdiameter 3 meter dengan di isi pecahan telur emas ini memang cukup instagramable untuk berswa foto.

Kepala Wana Wisata Gunung Banyak, Bambang Harianto mengatakan dengan konsep seperti dalam cerita dongeng, spot Sarang Burung dinilai cocok untuk mengabadikan moment. Apalagi, posisinya di tebing yang bakal menampakkan keindahan alam pegunungan.

“Apa sih yang dicari wisatawan? Pasti keunikan. Ya ini di Taman Langit kita sajikan. Sarang burung dibawah pohon dan tepat di tepi tebing, siapapun yang berfoto di sini bakal melihat pemandangan yang super indah dari atas,” ujarnya.

Berada di area alam ini lah yang menambah kesan luar biasa bagi wisatawan. Seperti yang diungkapkan Ratna Wulandari, pengunjung asal Tulungagung. Wisata alam dengan keanekaragaman spot selfie adalag hal yang paling menarik untuk mengisi kegiatan refreshingnya.

“Alam emang udah paling luar biasa, ini ditambah spot kece dengan pemandangan yang wow. Ya makin keren buat mengisi feed instagram kan,” ungkapnya.

Pewarta: Arifina
Penyunting: Kholid Amrullah
Foto: Wisata Taman Langit

Let's block ads! (Why?)

https://radarmalang.id/spot-foto-sarang-burung-di-kota-batu-disukai-gadis-gadis/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Spot Foto Sarang Burung di Kota Batu Disukai Gadis Gadis - Jawa Pos Radar Malang"

Post a Comment

Powered by Blogger.