Search

DengarYangMuda Tekankan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Anak Muda - Tribunnews

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Talkshow bersama Staf Khusus Presiden Diaz Hendropriyono #DengarYangMuda kembali digelar di Jakarta (15/2/2019).

Kegiatan yang telah memasuki seri ke-13 tersebut mengangkat tema #GayaHidup(Terlalu)Sehat, yang menyoroti pola makan dan olahraga generasi muda.

Pelatih Brazilian Jiu Jitsu (BBJ) Deddy Wigraha menunjukan teknik Jiu Jitsu bersama atlet nasional Jiu Jitsu Simone Julia disaksikan founder #DengarYangMuda Diaz Hendropriyono usai berdiskusi dengan tema 'Gaya Hidup (Terlalu) Sehat' di Jakarta, Jumat (15/2/2019). Diskusi untuk generasi milenial ini menyoroti bahwa sekarang gaya hidup sehat bisa dimulai dengan mudah dan murah didukung dengan fasilitas publik yang semakin memadai. TRIBUNNEWS/HO
Pelatih Brazilian Jiu Jitsu (BBJ) Deddy Wigraha menunjukan teknik Jiu Jitsu bersama atlet nasional Jiu Jitsu Simone Julia disaksikan founder #DengarYangMuda Diaz Hendropriyono usai berdiskusi dengan tema 'Gaya Hidup (Terlalu) Sehat' di Jakarta, Jumat (15/2/2019). Diskusi untuk generasi milenial ini menyoroti bahwa sekarang gaya hidup sehat bisa dimulai dengan mudah dan murah didukung dengan fasilitas publik yang semakin memadai. TRIBUNNEWS/HO

Menurut Diaz, tidak ada alasan bagi kita untuk malas berolahraga mengingat fasilitas olahraga semakin banyak tersedia. “Sebagai contoh, pemerintah melalui program Satu Desa Satu Lapangan telah membangun 2.200 lapangan olahraga di seluruh Indonesia hanya dalam kurun tiga tahun (2015-2017)," ujar Diaz

 “Bahkan, salah satu desa di Tasikmalaya, desa Cisayong, memiliki lapangan sepak bola yang sesuai dengan standar FIFA berkat program Ayo Bangun Desa yang memanfaatkan Dana Desa,” paparnya.

Atlet Simone Julia yang membela Indonesia di cabang Jiu Jitsu pada Asian Games 2018 setuju bahwa olahraga tidak harus mahal. “Kita bisa sehat dengan menyempatkan 10-20 menit berolahraga di rumah setiap harinya, cukup dengan gerakan sederhana seperti push up atau squat,” jelasnya.

Dari kiri ke kanan vokalis Band Repvblik Ruri, pengusaha puda Eugene Laksono, pelatih Brazilian Jiu Jitsu (BBJ) Deddy Wirgaha, Co-Host Anggana Bunawan, atlet nasional Jiu Jitsu Simone Julia, dan founder #DengarYangMuda Diaz Hendropriyono berdiskusi dengan tema 'Gaya Hidup (Terlalu) Sehat' di Jakarta, Jumat (15/2/2019). Diskusi untuk generasi milenial ini menyoroti bahwa sekarang gaya hidup sehat bisa dimulai dengan mudah dan murah didukung dengan fasilitas publik yang semakin memadai. TRIBUNNEWS/HO
Dari kiri ke kanan vokalis Band Repvblik Ruri, pengusaha puda Eugene Laksono, pelatih Brazilian Jiu Jitsu (BBJ) Deddy Wirgaha, Co-Host Anggana Bunawan, atlet nasional Jiu Jitsu Simone Julia, dan founder #DengarYangMuda Diaz Hendropriyono berdiskusi dengan tema 'Gaya Hidup (Terlalu) Sehat' di Jakarta, Jumat (15/2/2019). Diskusi untuk generasi milenial ini menyoroti bahwa sekarang gaya hidup sehat bisa dimulai dengan mudah dan murah didukung dengan fasilitas publik yang semakin memadai. TRIBUNNEWS/HO

Selain pola olahraga teratur, hidup sehat juga ditentukan oleh pola makan yang sehat. “Banyak orang bilang bahwa hidup sehat susah. Padahal, makanan sehat ada di sekitar kita dan itu tidak mahal. Misalkan, buah naga yang menjadi menu sarapan saya sehari-hari hanya seharga Rp15.000 per-kilogram (kg),” ungkap Ruri Herdian Wantogia, vokalis sekaligus pendiri band Repvblik.

SimoneJulia juga menekankan pentingnya memiliki pola pikir yang sehat dalam menjalani hidup sehat. Berpikiran sehat, seperti dengan menjauhi stress, akan menghasilkan fisik yang lebih bugar pula menurutnya.

Founder #DengarYangMuda Diaz Hendropriyono berfoto usai mengikuti diskusi dengan tema 'Gaya Hidup (Terlalu) Sehat' di Jakarta, Jumat (15/2/2019). Diskusi untuk generasi milenial ini menyoroti bahwa sekarang gaya hidup sehat bisa dimulai dengan mudah dan murah didukung dengan fasilitas publik yang semakin memadai. TRIBUNNEWS/HO
Founder #DengarYangMuda Diaz Hendropriyono berfoto usai mengikuti diskusi dengan tema 'Gaya Hidup (Terlalu) Sehat' di Jakarta, Jumat (15/2/2019). Diskusi untuk generasi milenial ini menyoroti bahwa sekarang gaya hidup sehat bisa dimulai dengan mudah dan murah didukung dengan fasilitas publik yang semakin memadai. TRIBUNNEWS/HO

“Pemerintah memang telah berbuat banyak untuk membantu masyarakat tetap sehat, seperti melalui program Kartu Indonesia Sehat (KIS). KIS sebagai program tersukses Presiden Joko Widodo memberikan layanan kesehatan gratis yang telah melindungi 1,16 juta masyarakat dari kemiskinan dan mencegah 14,5 juta lainnya dari kemiskinan yang lebih parah,” papar Diaz

“Namun, pada akhirnya harus disadari bahwa menjadi sehat merupakan tanggung jawab pribadi masing-masing, sehingga penting bagi kita untuk makan dan berolahraga dengan berimbang,” pungkas Diaz menutup talkshow.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/kesehatan/2019/02/16/dengaryangmuda-tekankan-gaya-hidup-sehat-di-kalangan-anak-muda

Bagikan Berita Ini

0 Response to "DengarYangMuda Tekankan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Anak Muda - Tribunnews"

Post a Comment

Powered by Blogger.