TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR – Kementerian Pemuda dan Olahraga akan menyelenggarakan Gowes Nusantara.
Even ini merupakan wujud nyata kehadiran negara dalam mendorong warganya untuk hidup lebih sehat dengan bersepeda.
Gowes Nusantara 2019 dimulai dari kota Padang, Sumatera Barat pada 31 Maret 2019. Rencananya,ada 50 kabupaten/kota yang berpartisipasi.
Tahun ini, Gowes Nusantara mengambil tema “Kita Semua Bersaudara”. Melalui tema ini, Gowes Nusantara hadir untuk mempererat tali persaudaraan seluruh rakyat Indonesia.
“Bersepeda membentuk kerukunan dan mempererat tali persaudaraan, karena bersepeda yang dilakukan secara massal seperti Gowes Nusantara, akan menumbuhkan kebersamaan melalui interaksi sosial yang menggembirakan," ujar Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta selaku penanggung jawab program seperti dikutip dari rilis yang diterima, Rabu (27/3/2019).
Gowes Nusantara menjadi komitmen Kemenpora untuk terus menyelenggarakan program dan kegiatan olahraga yang secara langsung menyentuh dan mengajak masyarakat untuk berolahraga demi mencapai budaya hidup yang sehat.
Selain itu, kegiatan ini diharapkan juga dapat mendorong perkembangan sports tourism di tanah air, karena kegiatan ini melintasi berbagai daerah di Indonesia yang potensial menjadi objek wisata. (*)
http://makassar.tribunnews.com/2019/03/27/dorong-masyarakat-hidup-sehat-kemenpora-adakan-gowes-nusantaraBagikan Berita Ini
0 Response to "Dorong Masyarakat Hidup Sehat, Kemenpora Adakan Gowes Nusantara - Tribun Timur"
Post a Comment