Search

Pasar Senggol 2019 Hadirkan Variasi Kuliner Terkini dalam Konsep Pasar Malam - Warta Kota

UNTUK keenam kalinya, Summarecon Mall Bekasi kembali menghadirkan event kuliner Pasar Senggol yang selalu menghadirkan ratusan menu makanan lezat kekinian.

Mengusung tagline “Food, Music & Fun Festival”, Pasar Senggol berlangsung sejak 28 Maret  hingga  28 April 2019, di area parkir barat The Downtown Walk.

Even ini hadir dengan ragam makanan, hiburan musik, permainan pasar malam, ragam kompetisi hingga festival film Indie Eropa. 

Ugi Cahyono, Center Director Summarecon Mall Bekasi mengatakan, memasuki tahun ke 6, Pasar Senggol telah menjadi benchmark dalam penyelenggaraan event kuliner terutama di wilayah Bekasi.

“Dengan konsistensi mengusung konsep pasar malam, tahun ini kami coba memberikan sentuhan nuansa pop kekinian untuk menarik target anak muda dan mengeksplorasi variasi kuliner lokal yang happening saat ini,” ungkap Ugi, dalam pernyaatan resmi, Sabtu (30/3/2019).

Untuk menciptakan variasi kuliner, kata Ugi, sebanyak 50 persen tenant baru dihadirkan dan untuk pertama kalinya Pasar Senggol melibatkan kurang lebih 20 persen pengusaha kuliner muda dengan batasan umur antara 25 -35 tahun untuk menampilkan variasi ragam kuliner mereka.

“Langkah ini juga menjadi salah satu upaya kami untuk mendukung pengembangan UMKM kuliner tanah air,” ujarnya.

Untuk lebih mencintai dan mempopulerkan kuliner hasil laut dan berbagai olahannya, Pasar Senggol menghadirkan lebih dari 10 tenant yang menggunakan ikan, cumi, gurita, udang, kerang hingga lobster sebagai menu utama ataupun bahan olahan.
Untuk lebih mencintai dan mempopulerkan kuliner hasil laut dan berbagai olahannya, Pasar Senggol menghadirkan lebih dari 10 tenant yang menggunakan ikan, cumi, gurita, udang, kerang hingga lobster sebagai menu utama ataupun bahan olahan. (Dok. Summarecon)

Food Festival

Melalui semangat untuk lebih mencintai dan mempopulerkan kuliner hasil laut dan berbagai olahannya, Pasar Senggol menghadirkan lebih dari 10 tenant yang menggunakan ikan, cumi, gurita, udang, kerang hingga lobster sebagai menu utama ataupun bahan olahan dari kuliner yang disajikan.

Beberapa kuliner yang hadir diantaranya yaitu Tobster, Siomay dan Batagor Salmon, Aneka Seafood Mantul, Squid World, Squidmore, Roku Grilled, Shansisquid dan berbagai macam kuliner lainnya.  

Let's block ads! (Why?)

http://wartakota.tribunnews.com/2019/03/31/pasar-senggol-2019-hadirkan-variasi-kuliner-terkini-dalam-konsep-pasar-malam

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pasar Senggol 2019 Hadirkan Variasi Kuliner Terkini dalam Konsep Pasar Malam - Warta Kota"

Post a Comment

Powered by Blogger.