Search

Jadwal Bola Malam Ini: Ada Aksi Chelsea dan Napoli - Tempo.co

TEMPO.CO, JakartaJadwal bola pada Selasa dinihari nanti, 23 April 2019, akan menyajikan aksi Chelsea dan Napoli di Liga Inggris dan Liga Italia.

Chelsea akan menjamu Burnley mulai 02.00 WIB. Ini merupakan rangkaian dari laga pekan ke-35 di Liga Inggris.

Baca: Barcelona Bisa Pastikan Gelar Juara Liga Spanyol Pekan Ini

Bila menang di laga ini, Chelsea bisa naik ke posisi ketiga klasemen, meski hanya sementara. The Blues kini menempati urutan kelima dengan nilai 66, kalah salisih gol dari Arsenal yang ada di atasnya. Tim asuhan Muarizio Sarri juga hanya tertinggal satu angka dari Tottenham Hotspur di urutan ketiga.

Selain laga Chelsea vs Burnley, malam ini juga akan ada akis Napoli di Liga Italia. Tim itu akan menjamu Atalanta. Sayangnya, laga ini sudah tak lagi berpengaruh terhadap perebutan gelar karena kompetisi sudah menghadirkan Juventus sebagai juara.

Baca: Peluang Manchester United Main di Liga Champions Berat

Namun, Napoli tetap membutuhkan kemenangan untuk menjaga posisi di dua besar. Kini tim itu mengemas nilai 67 dari 32 laga, hanya unggul enam poin dari Inter Milan yang ada di bawahnya.

Jadwal bola selengkapnya:

Liga Inggris
Selasa, 23 April 2019
02:00 Chelsea vs Burnley

Liga Italia
00:00 Napoli vs Atalanta.

Selanjutnya: Jadwal Liga Inggris pekan ini, setelah Chelsea vs Burnley

Let's block ads! (Why?)

https://bola.tempo.co/read/1198058/jadwal-bola-malam-ini-ada-aksi-chelsea-dan-napoli

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jadwal Bola Malam Ini: Ada Aksi Chelsea dan Napoli - Tempo.co"

Post a Comment

Powered by Blogger.