"Ya Alhamdulillah kita melihat setiap kota, mulai dari Surabaya, Bandung, Sragen, Makassar dan sekarang Medan, selalu antusias milenial hadir hingga ribuan. Ini menunjukkan bahwa ada tren baru, di mana ada kesadaran milenial untuk menjadi wirausaha. Dan ini harus kita sambut positif dan sorong terus supaya jadi kekuatan ekonomi baru nasional," ujar Samad di Pardede Hall, Medan, Minggu (7/4/2019).
Samad juga menyebutkan digelarnya YES 2019 di tahun politik sebagai upaya untuk mendorong terciptanya pertumbuhan ekonomi. Dia mengharapkan adanya keberpihakan pemerintah dalam penciptaan enterpreneur baru baik dalam bentuk regulasi maupun sarana pendukungnya.
Di Kota Medan, YES 2019 akan menyasar pada potensi kuliner dengan menghadirkan beberapa panelis yang kompeten di bidangnya seperti Zaskia Sungkar, Irwansyah, Dimas Seto, Denia Ponti, Priamanaya Djan yang merupakan CEO Tanah Abang Grosir sekaligus Sekjen HIPMI, dan Laja Lapian yang merupakan Bendahara Umum OK OCE. Ada juga dokter yang juga novelis Aditya Surya Pratama dan Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno.
Dikatakan Samad, sebagai salah satu kota terbesar di Indonesia, Medan memiliki potensi pertumbuhan ekonomi yang besar setiap tahunnya. Dengan jumlah pengguna internet sebesar 900 ribu di tahun 2018, menjadi peluang bagi pelaku usaha yang ingin memanfaatkan teknologi digital untuk memulai usaha.
"Ini adalah kesempatan bagi kaum milenial mengambil alih ekonomi. Apalagi dengan ekonomi digital, e-commerce, ini adalah peluang yang sangat baik. Kita lihat setiap tahun peningkatan nilai transaksi di e-commerce ini sangat fantastis, dan ini adalah peluang yang sangat baik bagi kaum milenial Indonesia," kata Samad.
Sebagai informasi YES 2019 diselenggarakan atas inisiatif dari KAHMIPreneur yang bertujuan untuk mendorong para milenial menjadi enterpreneur baru.
Tips Memulai Usaha dari Zaskia Sungkar: Jalankan yang Disukai
Pemain sinetron Zaskia Sungkar, berbagi tips memulai usaha di acara Young Enterpreneur Summit (YES) 2019. Istri dari aktor Irwansyah tersebut menyarankan agar memulai usaha dari hal yang disukai.
"Kalau mulai usaha, jalankan usaha yang kalian suka. Karena beda banget hasilnya," ungkapnya di Pardede Hall, Medan, Minggu (7/4/2019).
Menurut dia, usaha yang dijalankan dengan suka hati akan tetap disukai dan dijalani meski mengalami kegagalan. Apalagi jika usaha tersebut berhasil. Maka akan semakin senang menjalaninya.
Zaskia juga menyadari kalau memulai usaha membutuhkan modal. Bagi kaum milenial yang terbentur masalah ini, dia menyarankan agar memanfaatkan kreatifitas yang dimiliki.
Zaskia mengaku, saat memulai usaha dirinya pun terbentur modal. Sebab, tabungan yang dia dapatkan dari hasil syuting diinvestasikan untuk rumah dan mobil.
"Karena aku tahu di entertain itu ngggak bertahan lama. Tapi kuncinya adalah kreatifitas. Selama punya kreatifitas, jangan takut usaha," paparnya.
"Kalian bisanya apa, misalnya gambar bikin sesuatu yang bisa dijual, misal di sosmed dijualnya," pungkasnya.
Selain Zaskia Sungkar, Medan YES 2019 juga menghadirkan Sandiaga Salahudin Uno, Aditya Surya Pratama, Irwansyah, Dimas Seto, Denia Ponti, Priamanaya Djan yang merupakan CEO Tanah Abang Grosir sekaligus Sekjen HIPMI, dan Laja Lapian yang merupakan Bendahara Umum OK OCE. Di Medan YES 2019 juga akan ada penampilan dari Nissa Sabyan Gambus.
(prf/ega)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kamrussamad: Medan YES 2019 Bikin Milenial Sadar Berwirausaha - detikNews"
Post a Comment