SOLO, KOMPAS.com - Terminal Angkutan Penumpang Tipe A Tirtonadi Solo, Jawa Tengah, menjadi percontohan nasional terminal sehat di Indonesia.
Percontohan terminal sehat tersebut ditandai dengan pemasangan stiker pembinaan di salah satu warung makan di terminal, Rabu (29/5/2019).
Sekjen Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Djoko Sasono mengatakan, dengan dipilihnya Terminal Tirtonadi sebagai percontohan terminal sehat tentu sudah sepatutnya Solo telah memiliki fasilitas terminal angkutan penumpang yang berkelas seperti bandara.
Baca juga: Dampak One Way, 2 Exit Tol Solo-Ngawi Alami Peningkatan Volume Kendaraan
"Jadi, ini terminal (Tirtonadi Solo) rasa bandara," kata Djoko, seusai meninjau dan memasang stiker makanan sehat di Terminal Angkutan Penumpang Tipe A Tirtonadi Solo, Jawa Tengah, Rabu.
Dengan dijadikannya Terminal Tirtonadi sebagai percontohan nasional terminal sehat, sambung Djoko, nantinya dapat memacu terminal lain di Indonesia untuk mendapatkan predikat itu.
Oleh karena itu, pihaknya meminta agar terminal lain untuk melengkapi fasilitas seperti di Terminal Tirtonadi Solo.
Ditjen Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan Kirana Pritasai menyampaikan, indikasi dijadikan Terminal Tirtonadi sebagai percontohan nasional karena telah dilengkapi dengan sarana prasarana (sarpras) yang dapat menunjang layanan kesehatan bagi penumpang maupun pengemudi.
Baca juga: Kecelakaan Kereta Api di Solo, Polisi Sebut Kelalaian dari Petugas Palang Pintu
Terminal Tirtonadi juga dilengkapi ruang laktasi untuk mendukung proses menyusui yang nyaman bagi ibu dan bayinya, serta kelengkapan sarana sanitasi dalam mendukung implementasi lima pilar sanitasi total berbasis masyarakat.
"Terminal sebagai tempat berkumpul bisa menjadi tempat edukasi bagi masyarakat untuk menjaga kesehatannya. Sebagai dari upaya mewujudkan terminal yang sehat, aman dan nyaman, dengan optimalisasi pelayanan dan penggunaan fasilitas, sarana prasarana yang ada di terminal," ungkap dia.
https://regional.kompas.com/read/2019/05/29/19010861/terminal-tirtonadi-solo-jadi-percontohan-nasional-terminal-sehat-diBagikan Berita Ini
0 Response to "Terminal Tirtonadi Solo Jadi Percontohan Nasional Terminal Sehat di Indonesia - KOMPAS.com"
Post a Comment