Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan besar dalam laga uji coba internasional kontra Vanuatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/6/2019). Timnas Indonesia menang telak 6-0, di mana Beto Goncalves mencetak empat gol dalam pertandingan ini, di mana dua gol lain dicetak oleh Evan Dimas.
Timnas Indonesia langsung berhasil membuka keunggulan saat pertandingan baru memasuki menit kedua. Berawal dari penetrasi yang dilakukan Andik Vermansah di sisi kiri, pemain asal Jawa Timur itu melepaskan umpan silang yang disambut baik oleh Beto Goncalves untuk menceploskan bola ke gawang Vanuatu.
Meski meraih keunggulan cepat dalam pertandingan ini, tampak Timnas Indonesia masih beradaptasi dengan formasi 4-4-2 yang untuk pertama kalinya diterapkan oleh Simon McMenemy dalam sebuah laga uji coba resmi. Hansamu Yama dkk. masih tampak mencoba mencari bentuk yang lebih baik.
Kondisi tersebut membuat lini pertahanan Timnas Indonesia beberapa kali mendapatkan ancaman dari Vanuatu. Beruntung Yanto Basna dan Hansamu Yama masih cukup disiplin untuk membantu Andritany Ardhiyasa mengawal gawang Tim Garuda.
Timnas Indonesia akhirnya menambah keunggulan lewat gol tendangan jarak jauh Evan Dimas Darmono yang meluncur deras ke dalam gawang Vanuatu pada menit ke-18. Berawal dari keberhasilan Irfan Bachdim mencuri bola dari pemain bertahan Vanuatu, bola diberikannya kepada Riko Simanjuntak yang berada di ujung tengah kotak penalti.
Riko Simanjuntak menahan bola dengan dadanya dan mengarahkannya kepada Evan Dimas yang sudah berdiri di belakangnya. Evan Dimas pun melepaskan tembakan keras yang meluncur deras ke gawang Vanuatu yang hanya dilihat tanpa antisipasi apa pun oleh kiper Vanuatu, Dick Taiwia.
Alberto Goncalves mendapatkan peluang untuk memperbesar keunggulan Timnas Indonesia pada menit ke-30. Sayang, umpan cantik dari Andik Vermansah gagal dimaksimalkannya karena tembakan dari depan gawang Vanuatu yang dilepaskannya masih melayang di atas mistar.
Hingga babak pertama usai, kedudukan 2-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia tidak berubah. Tim Garuda mendominasi penguasaan bola, tapi hanya dua peluang yang berhasil dikonversi menjadi gol dalam 45 menit pertama.
Timnas Indonesia Makin Menggila di Babak Kedua
Timnas Indonesia memulai babak kedua dengan lebih percaya diri. Permainan yang sabar dari belakang ke depan diperlihatkan Yustinus Pae dkk. Bahkan dalam waktu singkat Tim Garuda langsung menambah keunggulannya lewat gol yang dicetak Beto Goncalves.
Tepatnya pada menit ke-47, Beto Goncalves lagi-lagi menyambut umpan silang Andik Vermansah dengan baik. Perbedaannya dengan gol pertama, Beto berdiri bebas dan menanduk bola ke gawang yang kosong karena kiper Vanuatu sudah terlanjut maju ke depan untuk bisa menghalau umpan Andik kepada Beto.
Vanuatu merespons gol itu dengan sebuah ancaman lewat tendangan bebas yang dilepaskan Andre Batick pada menit ke-50. Beruntung, tembakan Batick masih di atas mistar gawang Andritany yang sudah berusaha melompat untuk menghalau bola.
Beto Goncalves memperlihatkan kualitas luar biasa dengan mencetak hattrick pada menit ke-61. Gol tercipta lewat proses kerja sama tim yang luar biasa.
Berawal dari umpan silang Andik Vermansah yang lolos dari kejaran pemain Vanuatu di sisi kanan kepada Evan Dimas, tapi gelandang Tim Garuda itu itu membiarkan bola lewat untuk diambil oleh Beto Goncalves. Pemain naturalisasi itu mengecoh dua pemain bertahan Vanuatu sebelum menceploskan bola ke gawang Vanuatu dan membuat kedudukan menjadi 4-0.
Hampir saja Timnas Indonesia membuat kedudukan bertambah pada menit ke-63. Umpan silang Febri Hariyadi yang baru saja masuk menggantikan Riko Simanjuntak mengarah tepat ke kaki Beto Goncalves yang melepaskan tembakan pelan ke gawang yang tak terkawal dengan baik. Sayang bola berjalan begitu lambat sehingga pemain bertahan Vanuatu mampu mengejarnya dan membuang bola.
Namun, hanya satu menit berselang Beto Goncalves benar-benar mencetak gol keempatnya dan membuat kedudukan menjadi 5-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia. Lagi-lagi Andik Vermansah menjadi sosok penting dengan mengirim umpan silang dari sisi kanan lapangan dan disambut dengan tandukan Beto yang akurat mengoyak jala gawang Vanuatu.
Begitu mudahnya Timnas Indonesia unggul jauh atas Vanuatu, Simon McMenemy pun memutuskan menarik keluar Andritany Ardhiyasa dan memberikan menit bermain kepada Awan Setho untuk mengawal gawang Tim Garuda pada menit ke-70.
Timnas Indonesia menambah keunggulan menjadi 6-0 lewat gol yang dicetak oleh Evan Dimas Darmono pada menit ke-73. Evan Dimas maju membantu Dedik Setiawan, pemain yang menggantikan Beto Goncalves, yang mendapatkan bola dan menyerang seorang diri. Dedik yang melihat pergerakan Evan langsung mengirimkan bola dan dengan tenang Evan mencetak gol keduanya dalam pertandingan ini.
Hingga pertandingan berakhir, keunggulan telak 6-0 yang diraih Timnas Indonesia tidak berubah. Beto Goncalves dan Evan Dimas menjadi dua pemain yang mencetak gol dalam pertandingan ini, di mana Beto mencetak empat gol dan Evan mencetak dua gol. Sementara itu, Andik Vermansah menjadi pemain yang cukup banyak memberikan assist, yaitu empat assist untuk empat gol Beto Goncalves.
Susunan Pemain
Timnas Indonesia (4-4-2): Andritany Ardhiyasa (kiper); Rudolof Yanto Basna, Hansamu Yama Pranata, Ricky Fajrin, Yustinus Pae (belakang); Evan Dimas Darmono, Zulfiandi, Riko Simanjuntak, Andik Vermansah (tengah); Alberto Goncalves, Irfan Bachdim (depan)
Pelatih: Simon McMenemy
Timnas Vanuatu: Dick Taiwia (kiper); Selwyn Vatu, Joseph Solo Lui Iaruel, Jason Thomas, Michael Kalmalap Coulon (belakang); Daniel Natou, John Alick, Bong Kalo, Elkington Molivakarua (tengah); Kensi Tangis, Tony Kaltak (depan)
Pelatih: Paul Munster
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Beto Goncalves Cetak Quattrick, Timnas Indonesia Menang Telak atas Vanuatu - Bola.com"
Post a Comment