Search

Copa America 2019: Trofi untuk Messi(?) - detikSport

Jakarta - Lionel Messi masih memburu trofi pertama bersama Timnas Argentina. Bisa menjadikan Copa America 2019 sebagai raihan perdana, La Pulga?

Copa America edisi ke-46 berlangsung 14 Juni-7 Juli 2019. Brasil yang menjadi tuan rumahnya.

Argentina datang dengan skuat penuh, termasuk bintang-bintangnya yang merumput di Eropa seperti Messi, Sergio Aguero, Lautaro Martinez, Angel Di Maria, dan Nicolas Otamendi.

Messi menjadi pemain paling berpengalaman di skuat Argentina yang dipimpin oleh Lionel Scaloni. Dia membukukan 130 caps dengan sumbangan 67 gol.

Sudah sejak 2005, Messi menjadi sandaran utama lini depan Argentina. Empat Piala Dunia sudah pernah diikuti Messi, jumlah yang sama juga dijalani di Copa America.

Dua edisi terakhir Copa America menjadi yang paling menyakitkan bagi Messi. Pada 2015 dan 2016, Messi mampu membawa Albiceleste lolos ke babak puncak. Dua-duanya berakhir dengan kekecewaan karena dipecundangi oleh Chile.

Kekecewaan bagi Messi kian menjadi karena di antara kegagalan pada dia edisi Copa America itu, ada juga kegagalan di final Piala Dunia 2014. Messi dan Argentina kalah dari Jerman di babak puncak.

Karena terlalu kecewa dan selalu menjadi sorotan, Messi sampai memutuskan pensiun membela tim Tango. Dia mau kembali bermain sebab banyak yang membujuk sampai presiden Argentina, Mauricio Macri, juga turun tangan.

Kegagalan-kegagalan Messi itu memunculkan suara sumbang atas predikat Messi sebagai pemain terbaik dunia. Terlebih lagi Cristiano Ronaldo baru saja menggapai trofi kedua dengan mengangkat piala UEFA Nations League, Messi jelas akan kian panas untuk bisa membuktikan diri.

Bagi Messi untuk sementara ini, raihan medali emas Olimpiade 2008 menjadi satu-satunya gelar yang berhasil digapai di level internasional.

Argentina tergabung ke dalam Grup B di Copa America kali ini. Kolombia, Paraguay, dan Qatar yang menjadi pesaing untuk memperebutkan tiket ke babak perempatfinal.

Lawan berat akan langsung dihadapi Argentina pada pertandingan pertama Grup B. Kolombia yang akan dilawan pada laga di Itaipava Arena Fonte Nova, Salvador, Sabtu (15/6).

Modal bagus didapat Messi cs menatap laga itu. Mereka baru saja memetik kemenangan dalam dua laga terakhir saat ujicoba.

Argentina menang tipis 1-0 atas Maroko pada 26 Maret. Gol Angel Correa menjadi penentu kemenangan.

Usai itu, Nikaragua dihajar Argentina 1-5 dalam pertandingan di Estadio San Juan del Bicentenario, San Juan Argentina pada pekan lalu.

Dalam kemenangan itu, Messi membukukan dua gol. Tiga lainnya tercatat atas sepasang gol Lautaro Martinez dan sebiji gol Roberto Pereyra.

Messi juga mempunyai modal pribadi yang tak kalah bagus. Seperti sebelum-sebelumnya di Barcelona, Messi sangat produktif. Di musim ini, ada 51 gol yang dibukukan dalam 50 pertandingan di semua ajang. Dengan semua modal itu bisa membawa Argentina juara Copa America 2019, Lionel Messi?

(cas/din)

Let's block ads! (Why?)

https://sport.detik.com/sepakbola/bola-dunia/d-4584897/copa-america-2019-trofi-untuk-messi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Copa America 2019: Trofi untuk Messi(?) - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.