Search

KTM Andalkan Jajaran Moge di GIIAS 2019 - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 yang akan digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, tanggal 18-28 Juli 2019, akan dimanfaatkan PT Penta Jaya Laju Motor (PJLM) untuk memperkenalkan jajaran motor berkubikasi besar (moge) alias  big bike KTM.

Perlu diketahui, sebelumnya distribusi big bike KTM dipegang oleh PT Premium Motorindo Abadi. Sementara PJLM, hanya menangani motor-motor yang tergolong dalam kategori street model, yang berkubikasi di bawah 400 cc.

Baca juga: KTM Siap Luncurkan 790 Adventure dan Duke 790

Di GIIAS 2019 nanti, Kristianto Gunadi, Presiden Direktur PJLM, mengatakan akan memajang jajaran big bike asal Austria tersebut. "Kita akan bawa produk big bike KTM. Sekarang ini kan kita belum ada line up big bike, paling tinggi hanya 390 cc," ujar Kristianto, kepada Kompas.com, belum lama ini.

Pada ajang Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019, KTM sudah sempat menghadirkan jajaran dirt bike, seperti 50 SX, 65 SX, 85 SX, 125 SX, 250 SX-F, 250 EXC, 300 EXC, 250 EXC-F, 350 EXC-F, 450 SX-F, dan 500 EXC-F.

Baca juga: Penta Jaya Motor Ambil Alih Distribusi Moge KTM di Indonesia

Sementara untuk GIIAS 2019, ada dua model yang dipastikan akan hadir di stan KTM. PJLM rencananya akan meluncurkan 790 Adventure dan Duke 790 di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2019, pada tanggal 24 Juni nanti.

"Nantinya akan kita lengkapi line up big bike ini dengan kapasitas mesin di atas 400 cc sampai dengan 1290 cc," kata Kristianto.

Let's block ads! (Why?)

https://otomotif.kompas.com/read/2019/06/15/204200815/ktm-andalkan-jajaran-moge-di-giias-2019

Bagikan Berita Ini

0 Response to "KTM Andalkan Jajaran Moge di GIIAS 2019 - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.