Search

Mesir Tolak Proposal Damai Israel-Palestina versi AS jika Tak Sesuai Kehendak - iNews

KAIRO, iNews.id - Mesir menegaskan sikap tegas terkait proposal baru perdamaian Israel-Palestina yang dibuat Amerika Serikat (AS). Negari Piramida itu tak akan menyetujui hasil yang bertentangan dengan kehendak rakyat Palestina.

Presiden Mesir Abdel Fattah Al Sisi mengatakan akan menolak saran negaranya memberikan konsesi sebagai bagian dari rencana AS itu.

"Mesir tidak akan menerima hal-hal yang tak diinginkan oleh rakyat Palestina. Anda bertanya bagaimana ceritanya dan apa yang dipikirkan Sisi, dan apakah dia akan menyerahkan apa pun kepada siapapun," kata dia, dikutip dari Reuters, Senin (3/6/2019).

Pernyataan itu mengacu pada laporan bahwa Mesir kemungkinan diminta merelakan sejumlah daerah di Sinai yang berbatasan dengan Jalur Gaza sebagai bagian dari proposal damai bernama Deal of the Century atau Kesepakatan Abad Ini tersebut.

Mesir merupakan negara yang berbatasan langsung dengan Palestina di Jalur Gaza. Negara itu juga berperan penting dalam menengahi konflik bersenjata antara pejuang Gaza dengan tentara Israel.

AS memang belum mengungkap isi proposal perdamaian itu, namun Palestina dengan tegas menolak peran AS dalam menengahi konflik dengan Israel yang sudah berlangsung selama puluhan tahun.

Menurut sumber pejabat Palestina dan negara Arab, Deal of the Century bakal mengesampingkan solusi dua negara, konsep yang sudah lama dipegang untuk mengakhiri konflik Israel-Palestina.

Berdasarkan rencana tersebut, Gaza akan diperluas hingga Sinai utara, di bawah kendali Mesir.

Editor : Anton Suhartono

Let's block ads! (Why?)

https://www.inews.id/news/internasional/mesir-tolak-proposal-damai-israel-palestina-versi-as-jika-tak-sesuai-kehendak/561733

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mesir Tolak Proposal Damai Israel-Palestina versi AS jika Tak Sesuai Kehendak - iNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.