:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/2125649/original/002453300_1524814285-Foto_Liputan6.com.jpg)
Liputan6.com, Jakarta - Djarot Kusumajakti kini tak lagi menjabat sebagai Direktur Utama Perum Bulog. Posisinya telah digantikan oleh Budi Waseso (Buwas).
Usai menerima Surat Keputusan (SK) di Kementerian BUMN, Djarot mengaku memiliki pesan khusus kepada Buwas untuk memimpin Bulog.
"Tentu harapan saya beliau bisa bongkar simpul yang menyebabkan saya di Bulog tidak selesai. Artinya tidak mampu saya selesaikan simpul problem yang ada," kata Djarot di Kementerian BUMN, Jumat (27/4/2018).
Salah satu yang dicontohkan Djarot, yaitu dalam menjalankan bisnis, Bulog masih terkait dengan berbagai peraturan di Kementerian/Lembaga.
"Tentu butuh usaha besar untuk berkoordinasi di banyak lembaga dan untuk meliuk di antara banyak aturan. Saya coba, mungkin Pak Buwas feeling saya lebih cepat selesaikan itu," terangnya.
Djarot mengaku Buwas mampu membongkar hal ini. Dia menilai dengan sifat Buwas yang tegas dan memiliki latar belakang penegak hukum, akan membawa Bulog lebih baik ke depannya.
Tidak lagi memiliki jabatan di BUMN, Djarot mengaku lebih memilih untuk menghabiskan waktu dengan keluarga. Dia mengaku selama 35 tahun bekerja, waktu kumpul bersama kelaurga sangatlah kurang.
"Rencana saya hanya jalani takdir hidup saya seperti yang saya inginkan. Seperti punya waktu yang cukup untuk siapkan di kehidupan mendatang. Apa lagi mau masuk bulan puasa. Ini momentum yang pas. Saya suda 35 tahun tidak merasakan berpuasa bareng keluarga dari pagi sampe malem Insya Allah kali ini bisa," pungkasnya.
https://www.liputan6.com/bisnis/read/3492487/pesan-djarot-buat-dirut-baru-bulog-budi-wasesoBagikan Berita Ini
0 Response to "Pesan Djarot Buat Dirut Baru Bulog Budi Waseso"
Post a Comment