Search

Ambisi Lorenzo Raih Kemenangan di MotoGP Belanda 2019

BOLOGNA – Pembalap Tim Ducati Corse, Jorge Lorenzo, saat ini mulai menemukan kembali penampilan terbaiknya di lintasan. Hal tersebut tidak terlepas dari keberhasilan Lorenzo melakukan adaptasi pada Desmosedici GP18 yang menjadi tunggangannya musim ini. Terbukti, Lorenzo telah mampu menampilkan performa yang impresif bersama Desmosedici dalam dua seri balapan terakhir.

BERITA TERKAIT +

Lorenzo pun menyatakan bahwa Desmosedici saat ini berada dalam kondisi yang paling kompetitif. Hal baik ini sekaligus membuat pembalap asal Spanyol itu sangat bersemangat menatap balapan selanjutnya yang akan dilangsungkan di Sirkuit Assen, Belanda, Minggu 1 Juli 2018.

BACA JUGA: Honda Takkan Berikan Motor yang Sama kepada Marquez dan Lorenzo di MotoGP 2019

“Tapi motor kami sekarang sangat kompetitif, saya merasa hebat, dan mungkin kami memiliki Ducati paling lengkap yang pernah ada. Jadi itu juga merupakan sinyal yang bagus. Saya yakin bisa kembali meraih hasil positif di sana (Sirkuit Assen),” ujar Lorenzo seperti dikutip dari Autosport, Sabtu (23/3/2018).

Lorenzo mengatakan dirinya berambisi besar untuk bisa menjadi yang tercepat di Sirkuit sepanjang 4,545 kilometer tersebut. Sebagaimana diketahui, rekan satu tim Andrea Dovizioso itu memang kerap meraih hasil minor kala tampil di Sirkuit Assen.

Pembalap berjuluk X-Fuera itu hanya meraih satu kali podium dari tujuh kali penampilan terakhirnya di Sirkuit Assen. Terakhir kali ia meraih podium adalah pada musim 2015 saat masih membalap untuk Tim Movistar Yamaha. Kala itu, Lorenzo yang masih menjadi rekan satu tim Valentino Rossi berhasil meraih podium ketiga.

(fmh)

Let's block ads! (Why?)

https://sports.okezone.com/read/2018/06/23/38/1913154/ambisi-lorenzo-raih-kemenangan-di-motogp-belanda-2019

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ambisi Lorenzo Raih Kemenangan di MotoGP Belanda 2019"

Post a Comment

Powered by Blogger.