Search

Berapa Harga Jersey Juventus Cristiano Ronaldo?

Dari prespektif sepakbola dan pemasaran, pemenang Ballon d'Or lima kali tersebut mengejutkan dunia saat hijrah ke Juventus dan klub yang dimarkas di Turin dianggap diuntungkan.

Raksasa Serie A itu pastinya berharap Ronaldo bisa membantu mereka menaklukkan Eropa namun bukan itu saja, si Nyonya Tua pastinya berhitung dana yang mereka keluarkan sebesar €100 juta akan kembali bahkan dan berbalik untung.

Sejak dahulu nomor 7 sangat melekat dengan Ronaldo dan benar saja manajemen Juve meneruskan 'tradisi' tersebut sementara Juan Cuadrado secara sukarela menyerahkan angka keramat yang selama ini digunakannya.

Setelah Ronaldo menginjakkan kaki di Turin, fans langsung menyerbu gerai resmi klub untuk memburu jersey Ronaldo dan Goal menginvestigasi berapa banyak uang harus dikeluarkan untuk mendapatkannya.

Juventus juga tahu betul, pengunjung gerai online mereka akan secara khusus mencari jersey Ronaldo hingga mereka membuat halaman spesial. Memasuki halaman ini Anda akan mendapat beragam pilihan mulai untuk anak, pria dan wanita.

Jersey kandang replika Ronaldo bisa didapatkan seharga €104,95 (sekitar Rp. 1,7 juta) dan bisa dibuat sesuai pesanan untuk menambahkan logo Liga Champions dengan tambahan biaya €10 (Rp168.000). Badge Scudetto dan Coppa Italia juga opsional namun tidak dikenakan biaya. 

Jersey otentik yang sama persis seperti yang dipakai pemain lebih ketat dari replika dan memang di desain secara khusus untuk atlet seperti Ronaldo dan berbanderol lebih mahal lagi yaitu €137,45 (sekitar Rp2,3 juta). 

Jersey tandang dan ketiga diberi harga seperti jersey kandang sementara untuk wanita dihargai €94,95 (sekitar Rp1,6 juta) dan untuk anak-anak bisa didapat seharga €84,95 (sekitar 1,4 juta).

Lebih jauh lagi, untuk replika celana pendek Anda harus merogoh kocek €39,95 (sekitar Rp670.000) atau €49,95 (sekitar Rp840.000) untuk versi otentik sementara kaus kaki dibanderol €17,95 (sekitar Rp300.000).

 

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1. Paul Pogba Ingin Pulang Ke Juventus
2. Frank Lampard Pinjam Gelandang Chelsea & Liverpool
3. Calon Pesaing Indonesia U-23 Repotkan Thailand
4. Real Madrid Sepakati Transfer Thibaut Courtois
5. Deretan Momen Lucu, Unik & Konyol Di Piala Dunia 2018

 

 

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya ga lengkap buka link disamping buat lihat berita lengkap nya http://www.goal.com/id/berita/harga-jersey-kit-juventus-cristiano-ronaldo/1ad2h8i60d3yc1g9ffdgp9nc2r

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Berapa Harga Jersey Juventus Cristiano Ronaldo?"

Post a Comment

Powered by Blogger.