Search

Ibu Yang Curhat ke Jokowi Karena Dizalimi Saat PPDB di Depok ...

Nina Feyruzi (44), seorang ibu empat anak warga Jalan Anggrek, Pancoranmas, Depok, yang curhat ke Presiden Jokowi melalui surat terbuka, karena anak keduanya Firzan Aulia Pasya (14), diperlakukan tak adil dalam proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) SMA Negeri 2018 di Kota Depok, ternyata juga sebelumnya curhat kepada Ridwan Kamil, calon Gubernur Jawa Barat terpilih dengan cara yang sama.

Nina berkeluh kesah dengan surat terbukanya ke Presiden Jokowi dan Ridwan Kamil melalui akun facebooknya Nins Fey.

Isi surat terbuka kepada Jokowi dan Ridwan Kamil yang diposting Nina di laman Facebooknya tertanggal Jumat (20/7/2018) dinihari dan Jumat subuh. Isi kedua surat terbuka itu nyaris sama.

Postingan surat terbuka kepada Ridwan Kamil dilakukan Nina mulai pukul 03.28 sampai pukul 04.29. Ada lima kali, Nina memposting surat terbuka yang isinya serupa.

Ini seperti menandakan saat mempostingya Nina resah atau galau.

Setelah mengirim surat terbuka ke Ridwan Kamil, Nina juga curhat dengan surat terbuka untuk Presiden Jokowi. Surat terbuka untuk Jokowi diposting Nina sebanyak empat kali sejak pukul 05.15.

Keluh kesah Nina dalam surat terbuka kepada Presiden Jokowi dan Ridwan Kamil di laman facebooknya, terkait dengan sistem PPDB SMA Negeri 2018 di Depok yang diduga penuh manipulasi dan akhirnya membuat anak keduanya Firzan patah arang.

Surat terbuka Nina ini terutama yang ditujukan ke Presiden Jokowi sempat viral dan jadi bahan pembicaraan warga Depok.

"Iya saya juga menulis surat terbuka bagi Ridwan Kamil, Gubernur terpilih Jabar nantinya, selain ke Bapak Presiden Jokowi," kata Nina saat dihubungi Warta Kota, Sabtu (21/7/2018) sore.

Nina mengaku sebagai warga Jabar, ia adalah salah satu pemilih Ridwan Kamil atau Kang Emil. "Karena saya tahu benar, Kang Emil telah teruji dan sangat yakin Kang Emil akan melakukan yang terbaik untuk Jabar khususnya untuk pendidikan di Jabar di masa datang. Amin. Makanya saya juga curhat dan kirim surat terbuka ke Kang Emil," kata Nina.

Let's block ads! (Why?)

http://wartakota.tribunnews.com/2018/07/21/ibu-yang-curhat-ke-jokowi-karena-dizalimi-saat-ppdb-di-depok-juga-curhat-ke-ridwan-kamil

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ibu Yang Curhat ke Jokowi Karena Dizalimi Saat PPDB di Depok ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.