Search

9 Fakta Mengejutkan dari Kofi Annan, Mantan Sekjen PBB

7. Kuasai beberapa bahasa asing

Annan rupanya fasih berbahasa Prancis, Inggris, dan beberapa bahasa Afrika.

8. Menikah dua kali

Di luar kariernya yang mengesankan, Annan menikah dua kali. Istri pertamanya yakni Titi Alakija dan istri kedua Nane Annan. Annan memiliki tiga anak, Kojo, Ama, dan Nina.

Ketiga anaknya ada di sisi Annan ketika ia meninggal. Annan menikahi Nane Marie pada 1984 setelah cerai dengan Titi Alakija asal Nigeria, yang dinikahinya sejak tahun 1965-1983.

9. Pemimpin organisasi Elders

Pada tahun 2013, Annan dipilih untuk memimpin organisasi Elders, organisasi yang didirikan mendiang Nelson Mandela. Organisasi tersebut aktif berbicara tentang isu-isu global.

Para anggota organisasi tersebut memuji mantan pemimpin PBB sebagai sosok kharismatik. Annan pun tak segan-segan membagikan pandangan tentang isu-isu global. Ia menjadi pembicara terkait isu global.

"Dunia telah kehilangan sosok yang menginspirasi, tetapi prestasinya tidak akan pernah dilupakan. Komitmennya terhadap perdamaian dan keadilan akan menginspirasi generasi mendatang," kata Wakil Ketua Elders, Gro Harlem Brundtland dalam sebuah pernyataan, dikutip dari Daily Nation.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/health/read/3622813/9-fakta-mengejutkan-dari-kofi-annan-mantan-sekjen-pbb

Bagikan Berita Ini

0 Response to "9 Fakta Mengejutkan dari Kofi Annan, Mantan Sekjen PBB"

Post a Comment

Powered by Blogger.