TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kemajuan teknologi banyak memberikan kemudahan bagi penggunanya.
Hal inilah yang menginspirasi tukangbersih.com untuk terus berinovasi memberikan kemudahan layanan untuk meningkatkan kepuasan dan keamanan konsumen.
Untuk merayakan ulang tahun ke 4, manajemen PT Tukang Bersih Indonesia (tukangbersih.com) -anak usaha PT IndoCare Pacific pemilik brand EcoCare, secara resmi merilis aplikasi housekeeping.
Menurut Hendrik Yong , Founder PT Tukang Bersih Indonesia (TBI), aplikasi housekepeer ini adalah aplikasi pertama dan satu-satunya yang dibuat untuk kebutuhan housekeeper atau cleaner di Indonesia.
"Dengan aplikasi ini setiap order yang dikerjakan oleh housekeeper dapat diawasi, baik servis serta kualitasnya oleh supervisor, sehingga setiap step yang sudah di standarkan oleh tukangbersih.com dapat terjaga dengan baik," kata Hendrik dilansir Kontan.
Sementara Wincent Yong, Project Director Applikasi Housekeeping TBI menjelaskan, penggunaan aplikasi tersebut relatif simpel.
Diawali dengan mengunduh aplikasi tukangbersih di playstore dan kemudian lakukan registrasi. Untuk order, login di aplikasi, lalu pilih layanan yang dibutuhkan dan pilih jumlah ruang yang akan dibersihkan.
Menurutnya, kelebihan tukangbersih.com, dibandingkan operator lain adalah perusahaan housekeeping memiliki housekeeper well trained dan profesional serta memiliki aplikasi housekeeper satu-satunya di antara pemain lain, untuk mengawasi keberadaan dan pekerjaan housekeeper, sehingga aman dan nyaman bagi konsumen.
Tarif tukang bersih lewat aplikasi housekeeping dibanderol Rp 65.000/jam. Namun, ada program mulai 20 Agustus -20 September 2018 dengan harga sekitar Rp 50.000/jam.
Jadi untuk rumah/apartemen ukuran small, 2 bedroom, 1 kamar mandi, 1 living dan 1 dining room sekitar 2 jam, harganya sekitar Rp 100.000 di masa promo.
http://www.tribunnews.com/techno/2018/08/22/tbi-luncurkan-aplikasi-untuk-kebutuhan-housekeepingBagikan Berita Ini
0 Response to "TBI Luncurkan Aplikasi untuk Kebutuhan 'Housekeeping'"
Post a Comment